BUTON UTARANEWS

Ribuan CASN di Butur Ikuti SKD

466
Peserta seleksi CASN Buton Utara menunggu antrian ters sambil menyaksikan pengumuman nilai dari peserta tes lainnya melalu TV berukuran besar yang disiapkan BKPSDM Butur. Foto: MEDIAKENDARI.COM/Egi

Reporter: Safrudin Darma

Editor: Kang Upi

BURANGA – Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di Kabupaten Buton Utara (Butur) mulai digelar hari ini, Kamis 30 januari 2019. Diikuti 3.520 CASN, seleksi ini dilaksanakan di Aula BPKSDM Butur.

Kapala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Butur, La Nita menuturkan, pihaknya telah mempersiapkan secara maksimal proses seleksi CASN ini.

“Kalau untuk mengenai jaringan dan lampu, alhamdulillah sudah kami amankan. Lagian, pihak PLN dan pihak telkom sudah meninjau lokasi seleksi CASN di Butur kemarin,” kata La Nita.

Dikesempatan yang sama, Kabid Mutasi, Pengadaan, dan Kedudukan Hukum BKPSDM Butur, Sajali menjelaskan, seleksi ini digelar selama lima hari, dimana tiap sesinya diikuti 150 CASN.

Seleksi dilaksanakan dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) dengan passing grade Tes Intelegensia Umum (TIU) 80 poin, Tes Karakteristik Pribadi (TKP) 126 poin, dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) 65 poin. Jadi untuk passing grade totalnya adalah 271 poin.

“Saya harap peserta seleksi dapat menyelesaikan soal dengan baik, tenang dan fokus. Semua peserta semoga sukses, semua tergantung dari rezeki masing-masing, sebab semua murni tidak ada permainan, hari ini tes hari ini juga keluar nilainya,” kata Sajali.

Ditemui MEDIAKENDARI.com, salah seorang CASN, Asmin mengungkapkan, dirinya telah mempersiapkan kesikutsertaan pada tes ini dengan baik. Sebab, dirinya sudah enam kali mengikuti tes CASN sejak 2013 lalu.

“Saya sudah enam kali ikut seleksi CASN, dua kali kementrian, tiga kali di daerah dan satu kali manual di tahun 2013. Jadi saya tidak tegang karena sudah terbiasa. Saya tetap optimis bisa lulus ditahun ini,” ujarnya.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version