Reporter: Hasrun
Editor: La Ode Adnan Irham
RUMBIA – Bupati Bombana, H Tafdil melalui Sekretaris Daerah (Sekda), Ir Man Arfa melantik dua Sekretaris Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Pelantikan dua pejabat setingkat Eselin III itu digelar di aula kentor Bupati Bombana, Selasa (15/10/2019).
Dua nama yang dilantik yakni Dra Hj Jumaena sebagai Sekretaris Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang). Sebelumnya Jumaena menjabat Sekretaris Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda). Ia bertukar posisi dengan Husriftna ST MSi.
Ir Man Arfa saat membacakan sambutan Bupati Bombana mengatakan, pergeseran dan pelantikan merupakan dinamika yang alami dalam suatu organisasi.
“Kalau kita terlalu lama dalam satu jabatan itu tidak bagus. Paling lama lima tahun itu harus ada evaluasi,” ujar Man Arfa dalam sambutannya.
Baca Juga:
- Polda Sultra Gandeng PT Nusa Samudra Berjaya, Perkuat Dukungan Psikologi Personel Lalu Lintas
- Aksi Pencurian Sapi Lintas Desa Terungkap, Polisi Amankan Pelaku
- Langkah Besar Hilirisasi Nikel, Sultra Kirim Feronikel Perdana ke Tiongkok
- Langkah Inovatif Kominfo Sultra, Perkuat Peran Bahasa dalam Ruang Publik
- Kejati Sultra Tunjukkan Taring, Mafia Tambang Dijerat UU Tipikor
- Audiensi di Jakarta, Pemprov Sultra Matangkan Pembangunan Sekolah Garuda
Ia juga menuturkan, sebagai pemimpin dalam suatu organisasi harus memiliki dan skil dan mampu memanajeman pekerjaan. Jika tidak, pekerjaan bakal terbengkalai.
Dengan dilantiknya ditempat yang baru dua pejabat administrator itu, Man Arfa berharap agar mampu melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.
“Persiapan KUA PPAS, ini yang harus dikejar dan revisi RPJMD yang belum selesai,” ungkapnya. (C)
