KendariPENDIDIKAN

Semarakan Peringatan Hari Guru, YAS Perlombakan Hidangan Nusantara

354
×

Semarakan Peringatan Hari Guru, YAS Perlombakan Hidangan Nusantara

Sebarkan artikel ini
Ketua TP PKK Kota Kendari, Hj. Sri Lestari Sulkarnain Saat menjadi juri (Foto: istimewa)

Reporter : Sardin.D

KENDARI – Menyemarakkan peringatan Hari Guru Nasional, Yayasan Amal Sholeh (YAS) Kota Kendari menggelar lomba masak hidangan nusantara.

Lomba yang digelar Senin 30 November 2020 tersebut khusus untuk diikuti guru dan pegawai, serta pengurus YAS Kendari.

Ketua TP PKK Kota Kendari, Hj. Sri Lestari Sulkarnain selaku dewan juri mengapresiasi lomba yang digelar di Halaman Kantor YAS Kendari ini.

Lomba kategori masakan lokal dan nasional itu diikuti 14 kelompok pengajar YAS terdiri dari guru tingkat TK, SD dan SMP.

Karena dilaksanakan di tengah pandemi covid-19, acara ini digelar dengan mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

“Kegiatan ini bertujuan menyalurkan bakat dan kreativitas para guru dalam memasak, sekaligus mengangkat kearifan pangan lokal yang ada di Kota Kendari,” kata Sri Lestari. /C

You cannot copy content of this page