NEWS

Sensus Penduduk Online Berakhir, BPS Sultra: Baru 669 Ribu Penduduk yang Terdaftar

1197
×

Sensus Penduduk Online Berakhir, BPS Sultra: Baru 669 Ribu Penduduk yang Terdaftar

Sebarkan artikel ini
Ketgam: Kepala BPS Sultra, Mohammad Edy Mahmud dalam video konfrensi pers.

Reporter: Ferito Julyadi

KENDARI – Sensus Penduduk secara online yang dilaksanakan Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai 15 Februari 2020 telah berakhir pada 29 Mei 2020.

Selama waktu tersebut, BPS Sultra mencatat sebanyak 669.102 warga telah berpartisipasi dalam sensus online dengan cara mengisi form sensus secara daring.

Kepala BPS Sultra, Mohammad Edy Mahmud dalam konfrensi pers by youtube, Selasa 02 Juni 2020 mengatakan, angka tersebut diluar target yang dibebankan kepada mereka.

“Sekitar 23,95 persen penduduk Sultra yang baru mendaftarkan dirinya pada sensus penduduk secara online. Jadi ada sekitar 76 persen penduduk yang belum mendaftarkan dirinya,” ujarnya.

Menurutnya sensus penduduk tahap dua di 2020 ini akan dilaksanakan September 2020 mendatang. Pada tahap dua nanti, pendataan penduduk akan dilakukan Pengurus Rukun Tetangga (RT).

Ia berharap warga yang belum mendaftar diri pada sensus penduduk di tahap satu, bisa berpartisipasi di sensus penduduk selanjutnya di September 2020 nanti.

“Penduduk yang sudah mendaftarkan dirinya pada tahap satu tidak perlu khawatir, karena data diri mereka sudah masuk ke dalam data base BPS. Bagi penduduk yang belum mendaftar, kami harapkan partisipasinya di sensus penduduk selanjutnya,” harapnya.

You cannot copy content of this page