NEWS

September 2022 Realisasi APBN KPPN Kendari Capai Rp 3,5 Triliun

4171
Kepala KPPN Kendari Teguh Ratno Sukarno dalam materinya

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Hingga September 2022 realisasi Anggaran Pendapatan Dan Belanja Negara (APBN) di wilayah kerja Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kendari, Sulawesi tenggara (Sultra) mencapai Rp 3,5 triliun.

Kepala KPPN Kendari, Teguh Ratno Sukarno mengatakan, realisasi APBN di wilayah kerja KPPN Kendari hingga September 2022 mencapai 65,42 persen atau mencapai Rp 3,5 triliun lebih.

“Realisasi APBN itu terdiri dari belanja pegawai, belanja barang, belanja modal dan belanja Bantuan Sosial (Bansos),” ungkapnya.

Baca Juga : Hari Ini Polda Sultra Mulai Gelar Operasi Zebra Anoa, Ini Sasarannya

Teguh juga menuturkan, realisasi belanja modal di wilayah kerja KPPN Kendari, hingga September tercatat mencapai Rp 823 miliar lebih atau 58,47 persen dari pagu anggaran sebanyak Rp 1,4 triliun lebih.

“Sementara untuk belanja bansos dari pagu anggaran Rp 7,5 miliar lebih, telah terealisasi sebanyak Rp 6,7 miliar lebih atau 89,37 persen,” terangnya.

Dirinya pun berharap, satuan kerja dapat segera melakukan penyerapan anggaran di triwulan ketiga ini. Sehingga pelaksanaan pembangunan di daerah dapat terus terealisasi demi kesejahteraan masyarakat.

Reporter: Sardin.D

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version