NEWS

Siap Membangun Kota Kendari, AJP Matangkan Diri Maju Pilwali

1094
×

Siap Membangun Kota Kendari, AJP Matangkan Diri Maju Pilwali

Sebarkan artikel ini

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Aksan Jaya Putra (AJP) politikus Partai Golkar memiliki niatan yang besar untuk membangun Kota Kendari. Berangkat dari niatan tersebut, Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra) ini mematangkan diri untuk maju pada Pemilihan Wali (Pilwali) Kota Kendari pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di ahun 2024 mendatang.

Politisi muda, jika melihat rekam jejak politiknya baru mulai pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019. AJP berhasil terpilih sebagai anggota DPRD Sultra periode 2019-2024, dengan raihan surat terbanyak di Daerah Pemilihan (Dapil) I Kota Kendari.

Kepada masyarakat Kota Kendari, AJP kerap menggunakan dana pribadinya untuk membantu kebutuhan masyarakat, karena alasan keterbatasan kebijakan dan anggaran.

“Mengabdi tidak mengenal lelah dan tidak mengenal batasan. Bekerja dengan maksimal dan ikhlas. Selanjutnya biarlah rakyat yang menilai karya yang kita bangun,” kata dia, Rabu (28/09/22).

Setelah mempertimbangkan dengan matang, kini dirinya ingin mengabdi diri dengan maju sebagai Calon Wali (Cawali) Kota Kendari.

Baca Juga : Pol PP Baubau Siagakan Ratusan Personel Selama Kunker Jokowi

Oleh karenanya, berangkat dari tekad dan impian membangun Kota Kendari, AJP terus mematangkan serta mempersiapkan diri menghadapi Pilwali 2024 nantinya. AJP maju sebagai Calon Kepala Daerah perlu persiapan yang matang.

“Sudah persiapkan semuanya, sebelum bertarung. Terjun ke dunia politik itu, ibarat bermain catur. Kunci kemenangan ditentukan pada ketepatan dan kecerdikan dalam melangkah,” terang AJP.

Sehingga baginya tak ada kata mundur, sebelum genderang perang berbunyi dan membawa kemenangan. Menurutnya, tempaan yang dia dapati selama bergelut di dunia bisnis selama 17 tahun, membuat dirinya begitu siap secara mental. Pengalamannya bertahun-tahun di intrepreneur, dijadikannya sebagai wadah pembentukan karakter pantang mundur seseorang, termasuk dirinya.

“Kini tinggal kita maksimalkan membantu Golkar di Pemilu sebelum menuju Pilkada serentak,” tukas Ketua Ormas MKGR Sultra.

Reporter : Rahmat R

You cannot copy content of this page