HEADLINE NEWSKOLAKAKOLAKA TIMURSULTRA

STQH I Koltim Resmi Ditutup, Lambandia Unggul Dengan 11 Medali

700
×

STQH I Koltim Resmi Ditutup, Lambandia Unggul Dengan 11 Medali

Sebarkan artikel ini
Penutupan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) I tingkat Kabupaten Kolaka Timur, oleh Bupati Drs H. Tony Herbiansyah, M.Si, di Aula Pemda Koltim, Selasa (19/02/2019) malam. Foto: jaspin/mediakendari.com
Penutupan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) I tingkat Kabupaten Kolaka Timur, oleh Bupati Drs H. Tony Herbiansyah, M.Si, di Aula Pemda Koltim, Selasa (19/02/2019) malam. Foto: jaspin/mediakendari.com

Laporan : Jaspin
Editor: Kang Upi

KOLAKA TIMUR – Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) I tingkat Kabupaten Kolaka Timur, resmi ditutup oleh Bupati Drs H. Tony Herbiansyah, M.Si, di Aula Pemda Koltim, Selasa (19/02/2019) malam.

Bedasarkan perolehan medali, Kecamatan Lambandia dinyatakan unggul dengan raihan 11 medali, menyusul Tirawuta dengan 9 medali dan Poli – polia dengan 9 medali.

Baca Juga: Sekda Koltim Resmi Buka STQH I Tahun 2019

Dalam sambutan penutupan, Tony Herbiansyah yang hadir didampingi Ketua TP – PKK Koltim Ir. Hj. Surya Adelina, menjelaskan, STQH patut ditingkatkan sebagai Ihtiar syi’ar Islam dan upaya memelihara serta menumbuhkan nilai Al Qur’an.


Bupati Kolaka Timur, Drs H. Tony Herbiansyah, M.Si, menyerahkan penghargaan STQH di Aula Pemda Koltim, Selasa (19/02/2019) malam. Foto: Jaspin/mediakendari.com

Hal tersebut juga menurutnya, sekaligus juga mewujudkan dukungan pembangunan kualitas umat beragama, bangsa dan negara. Sebab, sebagai manusia yang hidup dengan ketakwaan, maka pesan Illahi dari kitab suci harus di aplikasikan di masyarakat.

Baca Juga: Gelar STQH, Kemenag Bakal Buka Pendaftaran Peserta Secara Online

Untuk itu Ia berharap, pelaksanaan STQH bukan sekedar mendengar suara merdu bacaan ayat, tapi menekankan bagaimana pesan Illahi dalam Al Qur’an bisa terserap, minimal dalam diri kita

“Mari kita jadikan Al Qur’an ini sebagai pedoman hidup kita sehari-hari sebagai umat muslim, sehingga hidup kita ini selalu damai, indah, dan makfirah,” ajak Tony, dihadapan ribuan masyarakat yang memadati Aula Pemda.

Baca Juga: Wabup Koltim Mantapkan Persiapan STQH

Ketua DPW Nasdem Sultra ini juga menjelaskan, STQH yang digelar merupakan rangkaian STQH tingkat provinsi yang bakal digelar Maret 2019 mendatang. Olehnya itu Ia meminta kepada peserta yang meraih prestasi, untuk latihan dengan sungguh sungguh agar dapat meraih hasil yang baik serta dapat mengharumkan nama Koltim di STQH provinsi sampai ke tingkat nasional.

“Peserta yang meraih juara malam ini, saya berharap dapat lebih meningkatkan lagi kemampuanya, dengan apa yang diraih malam ini, jangan cepat berpuas diri. Justru semakin diperbaiki lagi,” ujarnya.

Ia juga mengungkapkan, sesuai hasil rapat LPTQ Koltim, bahwa pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Koltim tahun 2020 mendatang, bakal digelar di Kecamatan Tirawuta. Wilayah ini terpilih dengan pertimbangan posisinya sebagai Ibu Kota Kabupaten, agar publik dapat melihat kemajuan pembangunan Koltim.

Untuk raihan medali tiap kecamatan pada STQH ke-I ini, yakni Mowewe 7 Medali, Loea 6 medali, Aere 6 medali, Ladongi 4 medali, Dangia 4 medali, Tinondo 2 medali Lalolae 2 medali, UluIwo kosong serta Ueesi Kosong. (A)

You cannot copy content of this page