FEATUREDPOLITIK

Suara di Kepton Mengalir dalam Gengaman WON-ANDRE

368
×

Suara di Kepton Mengalir dalam Gengaman WON-ANDRE

Sebarkan artikel ini

WAKATOBI – Keyakinan Wa Ode Nurhayati (WON) bersama Andri Darmawan (ANDRE) untuk menduduki kursi 01 dan 02 untuk Sulawesi Tenggara (Sultra) pada 2018 mendatang semakin kuat.

Mengapa tidak, terhitung dalam beberapa minggu di Kepulauan Buton (Kepton), wanita dengan sapaan WON tersebut berhasil menembus kegundahan masyarakat Buton dan menjawab segala jeritan yang tak pernah dijawab oleh para Pemimpin pendahulu di Sultra.

Kembali ke pangkuan Forum Komunikasi Keluarga Sampoabalo (FKKS) setelah dari tanah Merauke Papua, WON dikagetkan dengan dengan gigihan sorakan dari empat kata yakni, ‘Selamat Datang Gubernur Kami’. Begitulah yang diungkapkan Ketua FKKS, Yalabu.

Dihadapan Won, pria yang dipercayai sebagai Ketua Kerukunan FKKS, Yalabu mengatakan, kunjungan silaturahim Wa Ode merupakan anugerah bagi masyarakat Sampoabalo.

Ia juga mengatakan, selama ini mereka menginginkan ada Kader tulen asli Buton untuk menakodai bahtera perubahan. Sehingga, masyarakat Sampoabalo pun menyatakan sikap, WON-ANDRE harga mati.

“Hari ini, kami menyatakan sikap bahwa kami mendukung penuh dan akan berjuang untuk Calon Gubernur dan mudah-mudahan di Ridhoi Allah untuk menjadi Gubernur Wa Ode Nurhayati,” kata Yalabu, Senin (20/11).

Tak sampai disitu, salah satu Tokoh Masyarakat, La Ode Abdul Latif juga menyampaikan, selama ini banyak Calon Gubernur lain yang menawarkan diri dan meminta dukungan. Akan tetapi menurut mereka itu hanyalah angin lalu.

“Banyak yang datang, tapi kami masa bodoh saja, karena mungkin ini pertanda alam atas saudara kami yang akan datang menemui kami agar kami semua menemani dirinya hingga ke singgasana Gubernur Sultra,” ujar seorang toko masyarakat La Ode Abdul Latif.

Sementara Calon Gubernur Sulawesi Tenggara, Wa Ode Nurhayati mengatakan, dirinya sangat beterima kasih atas segala dukungan masyarakat Sampoabelo.

“Menang kalah itu biasa, intinya takdir itu kita kembalikan saja sama yang Maha Kuasa. Doa kelurga besar saat ini sangat penting agar senantiasa bersama kita pada pendaftaran 24 November 2017 nanti,” singkat Won.

Reporter: Sahwan
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page