BUTON UTARASULTRA

Target Juara di Jambore PKK Tingkat Provinsi, TP-PKK Butur Matangkan Persiapan

431
×

Target Juara di Jambore PKK Tingkat Provinsi, TP-PKK Butur Matangkan Persiapan

Sebarkan artikel ini
Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Buton Utara (Butur). Foto : Safrudin Darma/Mediakendari.com/A

Reporter : Safrudin Darma

Editor : Kang Upi

BURANGA – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Buton Utara (Butur) terus mematangkan persiapan mengikuti Jambore PKK Tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Pada Jambore PKK yang digelar 21 hingga 24 Agustus 2019 di Kabupaten Muna, TP PKK Butur mentargetkan bisa meraih juara pada tiap lomba dalam rangkaian kegiatan tersebut.

Untuk target tersebut, TP- PKK Butur menggelar rapat persiapan, dipimpin langsung Ketua TP PKK, Hj. Siti Rabiah Abu Hasan, Jumat (19/7/2019) di Aula Setda Butur.

Siti Rabiah menjelaskan, Jambore PKK ini merupakan agenda tahunan TP PKK yang digelar mulai tingkat kabupaten, Provinsi hingga ke tingkat pusat.

“Jambore PKK bertujuan untuk menambah wawasan, pengetahuan, persaudaraan dan juga memotivasi para kader dalam menggerakkan keluarga guna mewujudkan keluarga yang sehat, sejahtera, bertaqwa dan mandiri,” jelasnya.

Ia juga menuturkan, pihaknya tengah mempersiapkan kader PKK untuk menunjukan kemampuannya pada tiap lomba yang digelar di Jambore PKK, untuk melawan kader PKK dari Kabupaten Kota se Sultra.

BACA JUGA :

“Kami berharap agar dalam setiap cabang lomba bisa meraih juara dan mensukseskan jambore tersebut,” terangnya.

Siti Rabiah juga menjelaskan, selain ikut berlomba, pihaknya juga akan memanfaatkan Jambore PKK untuk berkunjung ke pengrajin, baik itu tenun maupun meubel untuk menambah ilmu.

“Karena di Raha itu terkenal dengan meubel Jatinya dan tenunan khasnya. Kami juga akan berwisata, menikmati keindahan alamnya, pantai maupun wisata budayanya,” ujarnya.

Dirinya berharap, kader TP PKK yang mengikuti Jambore PKK bisa mendapatkan pengalaman yang bernilai manfaat dalam meningkatkan peran keluarga sampai ke tingkat desa.

“Dan untuk kedepannya para kader akan lebih maju lagi untuk meningkatkan kinerja terutama kegiatan-kegiatan 10 program pokok PKK,” pungkasnya. (B)

You cannot copy content of this page