Reporter : Muh. Ardiansyah Rahman
KONAWE – Pemerintah Kabupaten Konawe mengusulkan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi sebanyak 1.800 tenaga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K). Hal ini diungkapkan Sekda Kabupaten Konawe, Ferdinand Sapaan kepada awak media pada Rabu, 20 Januari 2021.
“Untuk tahun 2021 P3K kurang lebih 1800, itu jelas diproritaskan karena kita sudah usulkan di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi,” terang Ferdinand.
Meski demikian, kuota tersebut masih menunggu kepastian dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Sementara untuk informasi penerimaan CPNS 2021, Ferdinand mengaku pihaknya belum mendapatkan informasi.
“Ini yang kita tidak tahu. Saat ini penerimaan CPNS belum ada informasi bahwa berapa yang diterima, jurusan apa, dan berapa banyak. Belum ada penyampain resmi,” ucap Jenderal ASN Konawe tersebut.
Ia mengaku, jika pihaknya telah menerima informasi penerimaan CPNS 2021 pasti akan segera melakukan persiapan. Namun, yang ada saat ini baru informasi mengenai tenaga PPPK.
“Ada itu baru informasi pegawai P3K dan kami belum mendapatkan surat resmi apakah kita mendapatkan kuota atau tidak dan sistemnya seperti apa,” tandasnya. (b)