Reporter: Hendrik B
Editor : Kang Upi
KENDARI – Tim Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sulawesi Tenggara (Sultra) lakukan pemadaman kebakaran hutan rawa gambut di Desa Keisio, Kecamatan lalolaea, Kabupaten Kolaka Timur (Koltim).
Kepala BKSDA Sultra Sakrianto Djawie, SP., M.Si melalui Kepala Seksi (Kasi) BKSDA Kolaka, La Ode Kaida, S. Hut mengatakan, tim yang diturunkan berjumlah 10 orang yang masuk dalam Regu Brigdalkarhutla Konggaa BKSDA Sultra.
“Tim dikerahkan itu untuk memadamkan api agar tidak menyebar. Juga untuk mengantisipasi timbulnya penyakit akibat asap bagi masyarakat,” kata Kaida kepada mediakendari.com, Jumat (13/09/2019).
Ia juga menjelaskan, dalam pemadaman ini Regu Brigdalkarhutla Konggaa dibantu tim lainnya yang juga diturunkan untuk menumpas kebakaran.
Baca Juga:
- Negara Rugi 100 M? Kepala Syahbandar Kolaka belum Ditahan, Ini Penjelasan Aspidsus Kejati Sultra
- Penyidik Kejati Sultra Tetapkan Tersangka Kepala KUPP Kolaka dan Tiga Direktur Tambang Nikel Ditahan
- Dikbud Sultra Buka Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat untuk Perangi Kemiskinan Ekstrim
- BNNP Sultra Gelar Coffee Morning, Sinergi dengan Insan Media Membangun Sultra Bersinar
- Pertambangan di Pomalaa, Morosi dan Routa Masuk Dalam Zona Merah Penyalahgunaan Narkoba
- BNN Provinsi Sultra Ungkap Penggunaan Narkoba di Kalangan Pelajar
“Kami (Regu Brigdalkarhutla Konggaa SKW II BKSDA Sultra, red) dan tim lain Daops Manggala Agni Tinanggea, TNI, POLRI, Kelompok Pencinta Alam masih berupaya melakukan pemadaman,” pungkasnya.
Untuk informasi, kebakaran hutan rawa gambut di Desa Lalolae, Kecamatan Lalolae, Kabupaten Kolaka Timur terjadi 11 September 2019 dan hingga saat ini api belum bisa dipadamkan. /B