FEATUREDPOLITIK

Timsus Rusda-Sjafei Kumpul Semua Komunitas Otomotif dan Seni

760

KENDARI – Tim khusus (Timsus) Calon Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) nomor urut tiga, Rusda Mahmud-Sjafei Kahar menggelar kegiatan yang bertemakan “Brotherhood Night Carnival” guna mempersatukan para pencinta dunia otomotif dan para seniman.

Ketua Panitia Brotherhood Night Carnival, Marlin mengatakan, yang mendasari pengadaan kegiatan tersebut adalah untuk mempersatukan para komunitas-komunitas otomotif dan para seniman yang ada.

“Itu karena Pak Rusda sangat pro dengan komunitas otomotif dan seniman. Jadi kita akan kumpulkan semua,” katanya saat ditemui di salah satu Warkop di Kendari, tempat kegiatan diadakan, Kamis malam (4/05/2018).

BACA JUGA: AHY Sebut Tugas Pemuda Untuk Majukan Bangsa

Berhubung komunitas otomotif mencapai lebih dari 60-an bikers katanya, olehnya itu pihaknya membaginya menjadi dua kelompok antara komunitas motor dan mobil.

“Karena melihat antusiasme dari anak-anak komunitas, makanya kita bagi antara para bikers motor dan mobil,” ungkapnya.

“Nanti setelah itu kita satukan komunitas seniman. Mulai dari seni rupa, seni musik, baca puisi dan seni-seni yang lainnya,” tutupnya.


Reporter: Ruslan
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version