NEWS

UnSultra Promosi Kampus Lewat Turnamen Futsal

811
×

UnSultra Promosi Kampus Lewat Turnamen Futsal

Sebarkan artikel ini

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Universitas Sulawesi Tenggara (UnSultra) kembali menggelar kejuaraan Rektor Cup VI dengan tema, Solidaritas, Menjunjung Tinggi Sportifitas dan Jadilah Juara. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Rektor UnSultra, Prof Andi Bahrun, Jumat (9/2/12/2022) yang berlangsung hari ini sampai 12/12/2022.

Dalam kesempatan ini, Rektor UnSultra, Prof Andi Bahrun menyampaikan bahwa Rektor Cup merupakan kegiatan tahunan yang diikuti oleh seluruh fakultas di UnSultra serta pelajar tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) yang ada di wilayah Kota Kendari.

Dengan tujuan bisa menjalin tali silaturahmi sesama mahasiswa UnSultra serta melahirkan bibit-bibit unggul yang nantinya dapat menjadi altet untuk dapat membanggakan nama kampus maupun daerah Sultra.

Namun kata dia, selain untuk lahirkan bibit-bibit unggul di bidang olahraga dirinya juga menjadikan hal tersebut sebagai salah satu daya tarik bagi pelajar agar dapat menentukan pilihannya ke UnSultra dalam melanjutkan pendidikan setelah lulus nanti.

“Yaa. Dengan dilibatkannya pelajar ini menjadi  salah satu strategi bagi calon-calon mahasiswa untuk bergabung di UnSultra,” ujarnya kepada mediakendari.com.

Menurutnya, berdasarkan data untuk di tahun 2022 ini jumlah mahasiswa baru yang masuk mencapai hingga seribu orang dibanding dengan tahun lalu hanya mencapai enam ratus orang.

“Tahun ini jumlah mahasiswa terbanyak yang masuk, jumlahnya sampai seribu lebih sedangkan tahun lalu hanya sekitar enam ratus saja,” paparnya.

Selain itu, konsep kegiatan ini dari tahun ke tahun selalu mengalami peningkatan yang signifikan baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Sebab yang menjadi panitia ditiap tahunnya adalah mahasiswa dengan dilakukannya secara rolling agar seluruh fakultas lain dapat kesempatan untuk berkreasi sesuai konsep dan idenya masing-masing.

Selanjutnya, ia menitip pesan kepada seluruh peserta lomba baik mahasiswa maupun pelajar agar dapat bertanding dengan menjunjung  tinggi sportifitas agar bersama-sama menjaga nama baik universitas.

“Muda mudahan kita berdoa dan berharap pertandingan ini akan berlangsung tertip dan lancar dan selalu dalam lindungan Allah,” harapnya.

Ia menyampaikan yang bakal berlaga dikejuaraan tersebut ada sebanyak 27 tim dan 7 tim diantaranya dari Sekolah Menengah Atas (SMA) yang ada di Kota Kendari.

Reporter : Muhammad Ismail

You cannot copy content of this page