KESEHATANSULTRA

Update Data Covid-19 di Sultra, Jumlah OTG Terus Meningkat

439
×

Update Data Covid-19 di Sultra, Jumlah OTG Terus Meningkat

Sebarkan artikel ini
Rilis data serta kondisi terbaru penyebaran wabah Covid-19 di Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat 01 Mei 2020, Pukul 17.00 Wita.

Reporter: Febi Purnasari

KENDARI – Tim Gugus Tugas Pencegahan dan Penyebaran Virus Corona (Covid-19) Sulawesi Tenggara (Sultra) merilis data serta kondisi terbaru penyebaran wabah Covid-19, Jumat 01 Mei 2020, Pukul 17.00 Wita.

Data yang diterima MEDIAKENDARI.com, untuk jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 670 kasus, jumlah ini meningkat tajam dibanding data yang dirilis sebelumnya sebanyak 443 kasus.

Sementara itu untuk Orang dalam Pemantauan (ODP) dilaporkan menurun dari sebelumnya sebanyak 252 kasus dan hari ini menjadi sebanyak 247 kasus.

Adapun untuk Pasien dalam Pengawasan (PDP) berdasarkan rilis hari ini sebanyak 13 kasus. Jumlah ini bertahan dari hari sebelumnya, atau tidak ada penurunan dan penambahan jumlah pasien.

Untuk pasien yang dinyatakan positif sebanyak 62 orang dengan rincian 49 orang masih dalam perawatan, 11 orang telah dinyatakan sembuh dan dua orang meninggal dunia. Jumlah ini masih bertahan seperti sehari sebelumnya.

Untuk informasi, pembagian status pada pasien yang memiliki hubungan dengan COVID-19 ini berguna untuk memantau kondisi kesehatan dengan bantuan fasilitas kesehatan. 

Status OTG dikriteriakan sebagai orang tidak bergejala dan memiliki risiko tertular dari orang positif COVID-19. Untuk ODP berstatus diberikan untuk mereka yang belum menunjukan gejala sakit, namun telah memiliki riwayat kontak dengan orang yang diduga positif COVID-19.

Sedangkan PDP, diberikan kepada mereka telah memiliki riwayat gejala, seperti demam, batuk, sesak napas, dan sakit tenggorokan. Pasien berstatus PDP ditetapkan setelah melalui proses observasi medis pada saluran pernapasan.

You cannot copy content of this page