KONAWE

Wabup Konawe Distribusikan Beras Untuk Warga Korban Banjir di Pondidaha

291
Wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara saat berdiskusi dengan warga korban banjir di Kecamatan Pondidaha tadi malam. Foto : Hasmar Tombili

Reporter : Hasmar Tombili

UNAAHA – Intensitas hujan yang tinggi sejak Sabtu hingga Minggu malam 21 Juni 2020, menyebabkan banjir di dua desa di Kecamatan Pondidaha, Kabupaten Konawe.

Banjir merendam puluhan rumah di dua desa langganan banjir tersebut dengan ketinggian air mencapai 50 centimeter. Atas kondisi itu, Pemda Konawe langsung mendistribusikan bantuan.

Wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara mengatakan, dirinya telah berkoordinasi dengan Badan Penanggulanan Bancana Daerah (BPBD) Konawe untuk menyiapkan tenda dan perahu karet.

“Untuk menjaga kemungkinan dilakukan evakuasi warga jika sewaktu waktu air menggenangi wilayah tersebut dengan ketinggian melewati batas aman,” kata Gusli di lokasi banjir, Selasa, 13 Juni 2020..

Gusli Topan Sabara sendiri memimpin langsung proses distribusi bahan pangan untuk korban banjir, dengan menyerahkan beras 10 Kilogram untuk tiap KK.

“Sebanyak 40 KK yang terendam banjir di dua desa semuanya kita berikan bantuan jenis beras, mudah mudahan bisa memenuhi kebutuhan pangan untuk beberapa hari kedepan,” kata Gusli.

Dirinya juga berharap curah hujan bisa menurun pada beberapa waktu kedepan sehingga arus air dari bagian barat Konawe bisa surut, serta tidak bersampak banjir untuk warga.

“Sehingga warga di dua desa terdampak yakni Desa Laloika dan Wonua Monapa bisa terhindar dari banjir,” pungkasnya.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version