Reporter : Hasrun
Editor : Taya
RUMBIA – Wakil Bupati Bombana, Johan Salim resmi mengukuhkan pengurus Forum Anak Daerah, Selasa (12 /11 2019) di Auditorium kantor Bupati Bombana.
Johan Salim mengatakan sebagai generasi masa depan keberadaan anak sangat penting dan harus mendapatkan perhatian yang serius baik dari lingkungan keluarga maupun pemerintah. Selain itu, anak juga memiliki hak untuk tumbuh hidup dan mendapat perlindungan terhadap diskirimansi.
“Untuk mendukung itu, berbagai upaya sudah dilakukan Pemerintah antara lain membentuk wadah sebagai wujud partisipasi anak dalam membangun dan mendorong Kabupaten layak anak,”jelasnya.
Johan menuturkan pembentukan Forum Anak Daerah juga akan dilakukan di tingkat kecamatan, kelurahan hingga ke tingkat desa. Menurutnya, kegiatan forum anak harus dilakukan secara rutin, sehingga dapat memotifasi anak – anak daerah untuk berpartisipasi dalam pembangunan daerah.
“Hal itu perlu untuk mewujudkan anak sebagai pelopor kabupaten layak anak,”katanya.
Baca Juga :
- Polda Sultra Gandeng PT Nusa Samudra Berjaya, Perkuat Dukungan Psikologi Personel Lalu Lintas
- Aksi Pencurian Sapi Lintas Desa Terungkap, Polisi Amankan Pelaku
- Langkah Besar Hilirisasi Nikel, Sultra Kirim Feronikel Perdana ke Tiongkok
- Langkah Inovatif Kominfo Sultra, Perkuat Peran Bahasa dalam Ruang Publik
- Kejati Sultra Tunjukkan Taring, Mafia Tambang Dijerat UU Tipikor
- Audiensi di Jakarta, Pemprov Sultra Matangkan Pembangunan Sekolah Garuda
Ketua Forum Anak Daerah Bombana, Muhammad Iradat Sakti mengatakan forum akan menjadi media komunikasi antara pemerintah dan anak di wilayah itu.
“Demi mewujudkan anak Bombana sebagai pelopor. Hal ini juga mengejar ketertinggalan kita untuk menjadi kota Bombana sebagai kabupaten layak anak,”
“Saya juga mengajak seluruh masyarakat untuk membantu menciptakan kota layak anak di Bombana,”pungkasnya.(B)
