NEWS

Terlalu Banyak Tanda Tanda Kemenangan Paslon HADIR, Sudin Larengga Yakin Paslon Nomor 3 Akan Jadi Pemenang

928

KONAWE, mediakendari.com – Salah satu tokoh masyarakat Lalonggasumeeto Kabupaten Konawe, Sudin Larengga menyampaikan pernyataan menarik dalam kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati konawe nomor urut 3, Harmin Ramba dan Dessy Indah Rachmat di Desa Tolalawo, jumat (4/10/24) lalu.

Dihadapan ratusan peserta kampanye paslon Harmin-Dessy, mengatakan terlalu banyak tanda tada kemenangan HADIR.

Dia menekankan pentingnya memilih nomor ganjil dalam hal ini nomor urut 3.

Menurutnya, nomor ganjil selalu membawa keberuntungan di dunia ini. Hal ini disampaikan dalam konteks Pilkada yang akan datang, di mana pasangan calon (paslon) Harmin-Dessy mendapatkan nomor urut yang berkah.

“Kalau memilih nomor di dunia ini, jangan lupa nomor ganjil, karena nomor ganjil itu berkah dan pasti jadi. Paslon Harmin – Dessy ini nomor 3, untung sekali bukan nomor 2 angka celaka, tapi nomor 3 OK, insya allah menang,” ucapnya yang disambut tepuk tangan meriah.

Selain itu, mantan kepala desa Toli-toli selama 32 tahun ini juga mengungkapkan kalau mau mencari tanda-tanda kemenangan atau me ole-oleo dalam Bahasa suku tolaki bahwa dimanapun sosok orang tersebut berada pasti selalu banyak orang.

“Kapan orang disuka selalu banyak orang dan kapan orang dicinta dimanapun dia berada pasti banyak orang terus, itu tanda-tanda kemenangan,” ucapnya.

Ia mengajak seluruh masyarakat Lalonggasumeeto untuk bersatu mendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati konawe nomor urut 3, Harmin Ramba dan Dessy Indah Rachmat.

“Sekali nomor 3 tetap nomor 3, kita berada dimana-mana tapi tidak kemana-mana” tegas pria yang akrab disapa Sudin ini disambut dengan tepuk tangan, teriakan menang menang dan menang
Dengan orasi tokoh masyarakat lalonggasu meeto tersebut, makin menguatkan keyakinan para pendukung bahwa nomor urut 3 akan membawa mereka menuju kemenangan di Pilkada mendatang.

Laporan : Redaksi

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version