Reporter : Hasrun
Editor : Kang Upi
RUMBIA – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung yang berwisata di Pantai Tabaco, Kepolisian Sektor (Polsek) Rumbia menerjunkan 40 personil polisi untuk berjaga di sekitar pantai.
Saat libur lebaran atau agenda liburan lainnya, pantai yang terletak di Desa Lampata Kecamatan Rumbia Tengah ini memang menjadi salah satu objek wisata yang menjadi pilihan warga Bombana.
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Rumbia, IPTU Muhammad Nur Sultan menuturkan, setiap tahun pasca lebaran pihaknya selalu berjaga di sejumlah tempat wisata untuk menjamin keamanan pengunjung.
“Setiap tahun pasca hari raya kita harus menjaga tempat keramain untuk memastikan keamanan,” ujarnya pada mediakendari.com, Kamis (6/6/2019).
Berdasarkan pengamanan yang dilakukan para personil polisi, hingga saat ini terpantau kondisi seputar Pantai Tabaco dalam keadaan aman dan tidak ada indikasi terjadi keributan sesama pengunjung.
“Tidak ada tanda-tanda akan terjadi keributan,” tegas Perwira dua balok di pundak ini.
Dalam pengamanan yang dilakukan personilnya, lanjutnya, aparat yang diturunkan di sebar ke sejumlah titik keramaian. Selain itu juga dilakukan pemeriksaan barang yang dibawa pengunjung.
“Kita bagi anggota di seputaran pantai, untuk melakukan pemeriksaan barang terlarang juga kita pantau kalau ada yang miras,” pungkasnya. (A)