KendariMETRO KOTA

40 Ribu Mahasiswa UHO Ditarget Salurkan Suara di Pemilu Raya

277
×

40 Ribu Mahasiswa UHO Ditarget Salurkan Suara di Pemilu Raya

Sebarkan artikel ini
pemungutan suara kali ini dilakukan dengan metode elektronik voting atu E-Voting
pemungutan suara kali ini dilakukan dengan metode elektronik voting atu E-Voting

Laporan : Indras

Editor : Kang Upik

KENDARI – Sebanyak 40.091 mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO) ditargetkan dapat menyalurkan hak suaranya pada Pemilihan Umum (Pemilu) Raya, Selasa (18/12/2018).

Pemilu raya merupakan pesta demokrasi mahasiswa untuk memilih pengurus organisasi mahasiswa lingkup UHO, yang digelar serentak.

Ketua Ketua Pemilihan Umum (KPU) Mahasiswa UHO, Muhammad Fahmi Yasin menjelaskan, Pemilu Raya akan memilih Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas dan Fakultas.

“Serta akan memilih anggota Majelis Permusyarawatan Mahasiswa (MPM) Universitas dan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) di tiap Fakultas,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan, berbeda dengan Pemilu Raya tahun sebelumnya yang masih menggunakan kertas suara, pemungutan suara kali ini dilakukan dengan metode elektronik voting atu E-Voting.

“Berbeda dengan tahun sebelumnya, dalam Pemilu Raya tahun ini pemungutan suara mengunakan alat elektronik yaitu dengan mengunakan sistem E-Voting,” pungkasnya.

(b)

You cannot copy content of this page