FEATUREDKolaka Utara

43 Ribu Hektar Lahan Kakao Direhabilitas

312

KOLAKA UTARA, MEDIAKENDARI.COM – Pemerintah Daerah Kabupaten Kolaka Utara (Pemkab Kolut) akan merehabilitasi 43 ribu hektar lahan kakao, guna mewujudkan program kerja ekonomi kerakyatan yang akan dicanangkan Bupati Kolut H.Nurrahman Umar.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pertanian Kolut, Syamsu Ridjal. Ridjal mengatakan, bahwa Lahan perkebunan kakao yang akan direhabilitasi di 15 kecamatan ada 43 hektar, namun program ini  akan dilakukan secara bertahap nantinya.

“Lahan perkebunan kakao yang akan direhabilitasi di 15 kecamatan ada 43 ribu hektar, namun program ini akan dilakukan secara bertahap, dan kami akan segera merampungkan data base lahan kakao yang akan segera diremajakan.” Kata Syamsu Ridjal yang ditemui minggu(24/9/2017)

Kata dia rehabiltasi tersebut akan ditargetkan rampung dalam 3 tahun dengan anggaran diperkirakan mencapai Rp.400 miliyar. Namun pengangaranya secara bertahap.

“Program ini sepenuhnya bertujuan untuk mensejaterakan masyarakat dalam bidang pertanian dalam arti luas yang membutuhkan proses yang cukup panjang,” ujar Syamsu Ridjal

Syamsu Ridjal mengharapkan dengan program ekonomi kerakyatan ini pemda kolut dapat mengembalikan masa kejayaan kakao diKolut, dan sebagai kabupaten yang madani di Sulawesi Tenggara (Sultra).

Reporter : Ady Arman

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version