Reporter: Kardin
Editor : Kang Upi
KENDARI – Anggota DPRD Kota Kendari dari Partai Nasdem bersepakat mengangkat Abdul Rasak sebagai Ketua Fraksi di dewan kota.
Hal ini sebagaimana diungkapkan anggota legislatif (Aleg) DPRD Kendari, Arwin, bahwa pihaknya telah menyusun struktur Fraksi Nasdem dan Abdul Rasak dipercayakan menjadi ketua fraksinya.
“Memang itu hasil kesepakan bahwa Pak Rasak menjadi Ketua Fraksi kami di DPRD Kendari,” ujar Arwin di Ruang Paripurna DPRD Kendari, Jumat (6/9/2019).
Penetapan fraksi di dewan sendiri, kata Ketua Garda Pemuda Nasdem Sultra ini, sebagai langkah untuk menyusun kelengkapan dewan termasuk pembentukan Komisi ke depan.
“Jadi setelah dibentuknya fraksi ini, nantinya kita tinggal pembentukan komisi-komisi lagi,” terangnya.
Baca Juga:
- Cabup Harmin Ramba Beri Penjelasan Kepada Cawabup Syamsul Ibrahim Terkait Konsep Pembangunan Konawe Maju Menuju Kota PADI buat Samsul
- Pengerjaan Jalan Lambuya – Motaha Capai 80 Persen, Ketua DPD Gerindra Sultra : Panjang Jalan Yang Akan DiKerjakan 23,5 KM
- Paslon No 3 HADIR, Tampil di Panggung Debat Dengan Menguasai Materi dan Bermartabat
- Akses Jalan di Ambekairi, Latoma Hingga Desa Nesowi Kecamatan Latoma Sedikit Hari Lagi Rampung, Pengguna Jalan Ucapkan Terima Kasihnya Kepada Harmin Ramba
- Prabowo Menang Besar di Konawe Saat Pilpres, Perbaiki Sejumlah Jalan Rusak di Kabupaten Konawe Wujud Kerja Nyata Partai Gerindra
- Angkat Visi Konawe Maju Menuju Kota Padi, Ini 5 Misi dan 18 Program Unggulan Pasangan HADIR
Berikut susunan Fraksi Partai Nasdem DPRD Kota Kendari, Ketua Fraksi: Abdul Rasak, Wakil Ketua: Fadli Bafadhal, Sekretaris: Andi Sitti Rofikah Hidayat. Anggota: Arwin
Untuk diketahui, Partai Nasdem sendiri berhasil mengantarkan empat kadernya menjadi Anggota DPRD Kota Kendari yang menjadikannya memenuhi syarat membentuk satu fraksi di dewan kota. /A