BAUBAUMETRO KOTAOLAHRAGA

AFP Sultra Bakal Gelar Gubernur Cup di Kendari

606
×

AFP Sultra Bakal Gelar Gubernur Cup di Kendari

Sebarkan artikel ini
Pengurus AFP Sultra saat melaksanakan rapat persiapan Gubernur Cup. (Foto : Istimewa)

Reporter : Rahmat R.
Editor : Kang Upi

KENDARI – Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Sulawesi Tenggara (Sultra) bakal menghelat kejuaraan futsal ‘Gubernur Sultra Cup’, April 2019 mendatang.

Wakil Ketua AFP Sultra, Sultan Arifin mengatakan pihaknya baru saja melakukan rapat dalam rangka event Gubernur Cup tersebut. “Insya Allah kegiatan ini akan dilaksanakan pada HUT Sultra yaitu bulan April nanti,” Jumat (08/02/2019).

Ia membeberkan, yang akan ikut dalam event tersebut adalah 17 tim, mewakili masing-masing daerah di Sultra. “Satu daerah satu tim, jadi 17 tim semua,” jelasnya.

Pendaftaran akan berlangsung pada awal Maret 2019 mendatang. Lokasi yang dipilih AFP untuk event ini adalah Tawang Alun Futsal Arena. (B)

You cannot copy content of this page