Laporan : Jaspin
Editor : Kang Upi
UNAAHA – Sebanyak 500 Kepala Keluarga (KK) dari Desa Anggopiu, dan Desa Puuroda Jaya, Kecamatan Ueepai terpaksa menggungsi ke Rumah Jabatan (Rujab), Bupati Konawe, sejak Sabtu (8/6/2019) lalu.
Kasat Provos Polisi Pamong Praja (Pol PP) Darma mengatakan. sejak Minggu (10/6/2019) malam lalu, jumlah penggungsi dari dua desa tersebut semakin bertambah hingga 500 KK pada pukul 03:30 dini hari.
“Yang jelas Minggu subuh, jumlah penggungsi di Rujab Bupati terus bertambah. Untungnya rujab bupati ini luas dan posisinya tinggi. Bahkan tenda yang sudah terpasang pada saat open house idul fitri beruntung belum dilepas,” Kata Darma kepada mediakendari.com Selasa (11/6/2019).
Baca Juga :
- Gerindra Sultra Akhirnya Tuntaskan Perbaikan Jalan Rusak di Lambuiya Konawe
- Harmin Dessy Paparkan Program Kemenangan di Pilkada Konawe di Hadapan Puluhan Ribu Massa Yang Hadiri Kampanye Akbar
- Empat Artis Ibu Kota Ikut Meriahkan Kampanye Akbar Paslon No 3 Harmin dan Dessy di Lapangan Sepak Bola Desa Humboto Uepai, Ribuan Massa dari 28 Kecamatan Turut Memeriahkannya
- DKPP RI Jatuhkan Sanksi Kepada Komisioner KPUD dan Bawaslu Konawe
- Sekda Konawe Gelar Rapat Kerja Besama Pemerintah Kecamatan Onembute
- Kampanye Dialogis Paslon Kada No 3 HADIR Berakhir di Padangguni Jemput Kemenangan
Untuk tempat tidur para penggungsi, kata Darma, mereka memenuhi ruas lantai disekeliling teras rujab bupati. Selain itu, ada juga sebahgian melantai dibawah tenda menggunakan karpet.
“Untuk makanan dan obat-obatan juga sudah disiapkan. Petugas medis juga sudah memdirikan posko di rujab bupati ini,” tutur Darma. (A)