FEATUREDKendari

BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kendari Hadirkan Aplikasi BPU Web Mobile

842

KENDARI –  Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS)  Ketenagakerjaan Cabang Kendari , kembali memberikan kemudahan akses bagi pekerja disektor informal. Program menarik ini, Bukan Penerima Upah  (BPU) Web Mobile Online yang dapat diakses melalui handphone dan komputer dengan mengakses link, es.bpjsketenagakerjaan.co.id atau mengunjungi langsung bpjsketenagakerjaan.co.id dengan memilih menu daftar.

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan cabang Kendari, La Uno saat ditemui di ruang kerjanya Rabu (18/10/2017) menjelaskan, dengan aplikasi BPU web mobile ini para pekerja mandiri hanya cukup login dengan NIK KTP, selanjutnya pekerja dapat memilih program jaminan yang diinginkan, kemudian submit untuk pembayaran beberapa bulan atau pertahun.

“Sektor pekerja yang dimaksud adalah seperti petani, tukang ojek,nelayan,sopir mobil, hingga atlet. Program ini memberikan perlindungan yang sama  bagi pekerja di sektor formal dengan besar iuran yang tidak jauh berbeda,” ujarnya.

La Uno mengungkapkan bahwa aplikasi BPU Web Mobile inilah yang akan memberi kemudahan bagi para pekerja mandiri, yang akan mempermudah masyarakat untuk mendaftar  sebagai nasabah BPJS Ketenagakerjaan.

Di tempat yang sama, Penata Madya SDM Kantor Cabag BPJS Ketengakerjaan Kendari, Erwin Baharuddin menjelaskan, bahwa proses yang sangat mudah ini sangat menguntungkan bagi para pekerja mandiri untuk masa depan. Karena sebagai masyarakat pekerja mandiri harus lebih sadar akan resiko mendatang atas pekerjaan yang dilakukan, seperti kecelakaan atau bahkan meninggal dunia.

“Ketika mengakses aplikasi ini akan muncul virtual akun atau kode pembayaran.  Jadi tidak perlu lagi datang kekantor, program ini kami telorkan demi mempermudah pekerja untuk menjadi nasabah yang tidak perlu datang ke kantor kami kemudian kartu BPJS Ketenagakerjaannya nanti akan di kirim sesuai dengan alamat,” ungkapnya.

Penata Madya SDM Kantor Cabag BPJS Ketengakerjaan Kendari, Erwin Baharuddin. (Foto: Hendriansyah)

Erwin juga menjelaskan untuk pembayaran tagihan, BPJS Ketenagakerjaan telah bekerjasama dengan pihak bank yang ada diKendari seperti , BNI, BTN, MANDIRI, dan BRI. Bagi nasabah BPJS Ketenagakerjaan dapat langsung membayar melaui via ATM atau langsung ke teller tiap bank dengan kode pembayaran yang telah diperoleh saat login pada aplikasi.

“Bagi pekerja  khususnya pekerja bukan penerima upah diharapkan lebih sadar akan tingkat resiko dalam kehidupan kita, alangkah lebih bagusnya kalau ada perlindungan untuk mengatasi hal itu. Perlindungan dalam artian seperti jaminan kematian yaitu santunan yang akan diberikan kepada ahli waris, selain itu untuk pekerjaan kita, besar dan kecilnya pasti ada tingkat resiko olehnya itu sangat tepat bila kita dilindungi,” tutupnya.

Reporter : Ayu
Editor : Hendriansyah

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version