NASIONALFEATUREDKONAWE SELATAN

Bupati Konsel: Pemuda Harus Jadi Pelopor Pembangunan

374

ANDOOLO – Pemerintah Daerah (Pemda) Konawe Selatan (Konsel) menggelar Upacara dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, yang bertempat di halaman rumah jabatan (Rujab) Bupati, Senin (29/10/2018). Bupati Konsel H. Surunuddin Dangga bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), diikuti para Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemda Konsel.

Dalam kesempatan itu, Bupati menyampaikan hari Sumpah Pemuda merupakan hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia, dimana para tokoh pemuda pada 1928 silam yang telah mendeklarasikan Sumpah Pemuda sehingga menjadi pelopor Pemuda untuk membangun kesadaran kebangsaan indonesia sekaligus komitmen menjaga persatuan dan kesatuan dan membangun negeri ini.

“Peringatan Sumpah Pemuda ini diambil karena atas dasar pentingnya pembangunan kepemudaan untuk melahirkan generasi muda yang berimtan, berahlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, bertanggung jawab, berdaya saing serta memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan dan kebangsaan berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam kerangka NKRI,” katanya.

Pesatnya perkembangan teknologi, lanjutnya, informasi ibarat dua mata pisau, satu sisi memberikan jaminan kecepatan informasi yang memungkinkan pemuda dapat meningkatkan pengetahuan, tetapi disisi lain berdampak negatif akibat mudahnya menangkap informasi bersifat destruktif mulai dari Hoax, hate speech, pornografi, narkoba dan pergaulan bebas hingga radikalisme dan terorisme, yang hanya dapat di bendung dengan filter ilmu pengetahuan serta kedewasaan dalam berbangsa dan bernegara termasuk revolusi mental yang dicanangkan Presiden Jokowi.

“Kalau pemuda generasi terdahulu mampu keluar dari jebakan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur, dan menjaga persatuan dan kesatuan, maka tugas pemuda saat ini harus sanggup membuka pandangan keluar batas tembok kekinian dunia demi menyongsong masa depan dunia yang lebi baik, termasuk berpartisipasi dan mensukseskan Pilpres dan Pileg 2019 untuk menciptakan pemilu damai, kredibel dan berkualitas,” tutupnya. (b)


Reporter: Erlin


You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version