KENDARI- Untuk mencegah terjadinya kalster baru Covid-19 saat menjelang natal dan tahun baru (nataru), Universitas Halu Oleo (UHO) melakukan kuliah secara daring (full online) mulai 17-30 Desember 2021
Hal tersebut sesuai dengan surat keputusan (SK) rektor UHO Nomor 4319/UN29.1/PP/2021 tentang penyelenggaraan akademik menjelang tahun tahun 2021
Rektor UHO Muhammad Zamrun mengatakan penerbitan SK rektor dikeluarkan untuk menciptakan keamanan dan keselamatan bagi seluruh sivitas akademik dalam lingkup UHO dengan mencegah terjadinya penyebaran virus
“Apalagi varian baru covid-19 yaitu omicron sudah terdeteksi di Indonesia. Jadi lebih kita hati-hati untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dengan ketat,” ujarnya, saat dihubungi lewat via whatsapp
Ini menjadi langkah yang efisien sesuai dengan protokol kesehatan dalam melakukan pemutusan penyebaran Covid-19 di Kota Kendari
Namun dalam hal pelayanan akademik, akan tetap berjalan seperti biasanya dengan secara daring dan luring
“Kan Kita sudah pengalaman sejak 2020 yang lalu, sampai sekarang pun kegiatan akademik masih dilakukan gabungan daring dan luring, Jadi tdk ada masalah,” tambahnya
Selanjutnya, Zamrun menghimbau bagi seluruh sivitas akademik untuk menjaga kondusifiitas kampus dan tidak menyebarkan berita hoax yang berpotensi menimbulkan keresahan dalam masyarakat.
Penulis : Muhammad Ismail