MUNA, Mediakendari.com – Tekad Abdul Muslim untuk maju bertarung di Pilkada Muna 2024 semakin kuat.
Hal ini berkat adanya restu dari berbagai kalangan, baik tokoh agama, tokoh pemuda maupun tokoh-tokoh masyarakat yang ada di Bumi Sowite.
Muslim tak ragu jika harus meninggalkan jabatannya di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) demi kepentingan masyarakat dan kemajuan daerah.
Ia juga telah menjalin komunikasi yang baik bersama politisi-politisi senior yang ada di Bumi Anoa, seperti Nur Alam.
Baru-baru ini mereka sempat bertemu di Kota Kendari. Kata dia, banyak hal yang ia bahas bersama mantan Gubernur Sultra itu.
“Semua membeerikan saya dukungan yang positif. Insya Allah, kita maju dengan niat yang tulus membangun daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Banyak hal yang telah dipersiapkan mantan Kasubag Umum dan Keuangan Sekretariat KPU Muna itu dalam menghadapi Pilkada 2024 mendatang. Basis pendukung terus bergerak untuk konsolidasi hingga ke jaringan akar rumput.
“Kita tinggal menunggu dukungan positif dari para petinggi partai politik,” sebutnya.
Ia berharap, niat baiknya bisa mendapat dukungan penuh oleh seluruh masyarakat. Karena, menurutnya sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang banyak.
“Insya Allah kita bisa,” cetusnya.
Reporter : Erwino