Reporter : Ferito Julyadi
KENDARI – Dinas Perhubungan (Dishub) di 2021 akan melakukan renovasi empat pelabuhan di Sultra. Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Dishub, Hado Hasina.
Keempat Pelabuhan tersebut yaitu, Pelabuhan penyebrangan Kendari – Wawoni, Wanci, Torobulu dan Tampo.
Hal itu disampaikannya saat diwawancarai awak media usai menghadiri kegiatan sosial di Terminal Baruga, Selasa 12 Januari 2021.
Saat ditanyai kisaran anggaran untuk renovasi keempat Pelabuhan tersebut, Ia mengatakan mencapai Rp 60 Miliar. Namun dirinya menambahkan angka tersebut belum cukup untuk renovasi sepenuhnya keempat pelabuhan itu.
“Jumlah yang besar itu karena selama ini belum pernah ada biaya renovasinya baru kali ini, dan dananya sendiri dari APBN,” ujarnya.
Tidak hanya itu, Ia juga mengungkapkan saat ini Kapal-kapal tujuan Wawoni yang biasanya mangkir di sekitar Jembatan Teluk Kendari (JTK) kini sudah bisa lagi berlabuh disana.
“Dengan adanya pembangunan JTK kapal-kapal yang biasanya berlabuh disana kini sudah tidak lagi karena telah dipindahkan ke Pelabuhan Perahu, dan memang sebenarnya kapal tidak boleh berlabuh disana,” jelasnya.
Pemberlakuan itu sejak hari ini, dimana satu hari sebelumnya pihaknya telah melalukan rapat dengan pembahasan mengenai pembahasan clear area tersebut.