Kendari

DPN Sahabat Polisi Indonesia Apresiasi Pengamanan Pemilu di Sultra

540
×

DPN Sahabat Polisi Indonesia Apresiasi Pengamanan Pemilu di Sultra

Sebarkan artikel ini
Wakil Ketua OKK Dewan Pimpinan Nasional Sahabat Polisi Indonesia Jalil Lambara. Foto: Istimewa

Reporter : Sardin.D

KENDARI – Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Sahabat Polisi Indonesia mengapresiasi tingkat pengamanan Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) dalam mengamankan Pilkada di daerah itu.

Wakil Ketua OKK DPN Sahabat Polisi Indonesia, Jalil Lambara mengapresiasi Kepala Kepolisian daerah (Kapolda) Sultra dan jajaran pejabat utama Polisi daerah (Polda) Sultra yang mampu mengamankan Pilkada dengan aman dan damai.

“Selama ini Sulawesi Tenggara sebagai zona rawan dalam pentas demokrasi dan selalu menimbulkan masalah, pemilihan kali ini kami pantau cukup baik dan aman,” ungkapnya.

Ia menuturkan dari laporan DPN Sahabat Polisi Sultra, aparat bersama stacholder terkait dan masyarakat bersama-sama ikut menyukseskan Pilkada damai

“Kami harapkan kepada seluruh masyarakat Sulawesi Tenggara yang melaksanakan pesta demokrasi agar tenang sambil menunggu putusan pleno KPU. Kedepan kami yakin di bawah pimpinan Kapolda Sultra dan jajarannya mampu menciptakan rasa aman dan nyaman buat masyarakat,” tandasnya. (3).

You cannot copy content of this page