HEADLINE NEWSKONAWE UTARANEWSPENDIDIKANSEKOLAHSULTRA

Dua Siswa SMA 1 Lasolo Ini Lulus Dengan Nilai Tertinggi, Berikut Nilai Ujiannya

1666
×

Dua Siswa SMA 1 Lasolo Ini Lulus Dengan Nilai Tertinggi, Berikut Nilai Ujiannya

Sebarkan artikel ini

Reporter : Mumun

Editor : Kang Upi

WANGGUDU – Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Lasolo Kabupaten Konawe Utara (Konut) telah mengumumkan hasil ujian siswa dengan hasil, 136 siswa peserta ujian dinyatakan lulus seluruhnya, Senin (13/5/2019).

Dari 136 peserta ujian, terbagi dalam dua jurusan, yakni Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) sebanyak 81 siswa dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) sebanyak 55 murid.

“Tadi jam 12 .00 Wita pengumumannya, lulus semua dengan jumlah siswa sebanyak 136,” kata Kepala SMA 1 Lasolo, Yugas, Senin (13/5/2019).

Ia menjelaskan, dari jumlah siswa yang mengikuti ujian tersebut, terdapat siswa yang lulus dengan nilai tertinggi, siswa jurusan IPA tersebut lulus dengan nilai 255,63 atau rata-rata 80.

“Jurusan IPA itu atas nama Niken jumlah 255,63 atau 80 rata-rata dan IPS atas nama Rein Citra dengan jumlah 216 atau rata-rata 54,2,” ujarnya. (A)

You cannot copy content of this page