DPRD KOTA KENDARIKendariPARTAI POLITIKPOLITIK

Gerindra Dukung Siska, PDIP Tunggu Perintah

924
×

Gerindra Dukung Siska, PDIP Tunggu Perintah

Sebarkan artikel ini
Siska Karina Imran
Siska Karina Imran

Reporter: Taswin Tahang / Editor: La Ode Adnan Irham

KENDARI – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) menyatakan dukungannya kepada Siska Karina Imran di pemilihan Wakil Wali Kota Kendari, 5 Maret 2020 mendatang.

“Sudah bulat ke siska, Jadi tidak mungkin kemana-mana lagi,” ungkap Anggota Fraksi Gerindra, Amir Ruddin kepada MEDIAKENDARI.com, Selasa 25 Februari 2020.

Amir juga mengungkapkan dalam pemilihan Wawali nantinya akan memperebutkan 35 suara dari tiap anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari.

“Kalau PAN, Nasdem, Gerindra itu sudah 100 persen ke Siska, kalau partai yang lain kan itu kita belum tau,” katanya ketika ditemui di Kantor DPRD Kendari.

Sedangkan Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) belum menentukan kemana hak suara mreka akan diarahkan.

“Kita tunggu petunjuk dari DPP, DPD dan DPC. Jadi tidak mau dulu memberikan gambaran siapa yang kami usung sebelum ada petunjuk,” ungkap Anggota Fraksi PDIP, Andi Silolipu di tempat yang sama.

Kemungkinan katanya, detik-detik terakhir baru akan memilih siap yang layak mendampingi Sulkarnain Kadir nantinya.

Lanjut Andi, ada beberapa kriteria memilih Adi Jaya Putera aatau Siska Karina. Salah satunya, kecocokan dalam menjalankan visi dan misi pemerintah Kota Kendari.

“Untuk kriteria sendiri itu yang penting bisa jadi pendamping Wali Kota dan mitra yang baik untuk DPRD, serta tahu bagaimana program pemerintah kedepan,” pungkasnya. (A)

You cannot copy content of this page