KONAWESULTRA

Hadiri Penan Raya Jagung, Bupati Konawe Ditantang Warga Bikin ‘Desa Tani Jagung’

769
×

Hadiri Penan Raya Jagung, Bupati Konawe Ditantang Warga Bikin ‘Desa Tani Jagung’

Sebarkan artikel ini
Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa bersama jajaran tengah memanen jagung di Desa Punggaluku, Kecamatan Abuki, Kabupaten Konawe, Senin (8/4/2019).

Redaksi

KENDARI – Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa bersama jajaran melaksanakan Panen Raya Jagung perdana di Desa Punggaluku, Kecamatan Abuki, Kabupaten Konawe, Senin (8/4/2019). Turut hadir juga Kadis Pertanian Syahruddin serta sejumlah camat.

Pada kegiatan tersebut, Kery berkesempatan memanen sekaligus menikmati olahan jagung hasil usaha kelompok tani ‘Mandiri Sejahtera’ yang sukses menginisiasi pertanian jagung dari bibit varietas Pioneer P35 di kawasan tersebut.

Dalam presentasinya, Ketua Kelompok Tani ‘Mandiri Sejahtera’ Asdin Surya menjelaskan, awalnya warga kesulitan bertani jagung di kawasan tersebut, karena harus mengubah tanah pegunungan menjadi lahan siap tanam.

“Awalnya kami seperti ingin putus asa, karena proses pertaniannya manual. Namun setelah dibantu jonder, hasil lahan menjadi lebih baik, dan hasilnya sebagaimana dinikmati hari ini,” ujarnya.

Dengan hasil yang sudah dicapai ini, kata Asdin, anggota kelompok tani Mandiri Sejahtera siap membantu Pemda Konawe untuk membuat dan mengembangkan kebun percontohan melalui program ‘Desa Tani Jagung’.

“Disebelah lahan yang sudah kami tanami ini Pak Bupati, tersedia lahan seluas 15 hektar. Dan jika Pemda mendukung, kami siap menggarap lahan tersebut untuk menjadi kebun pecontohan,” tegas Asdin, disambut tepuk tangan riuh warganya.

Mewujudkan hal itu, Lanjutnya, pihaknya membutuhkan dukungan berupa peralatan yakni jonder, serta bibit varietas unggul dari Dinas Pertanian Pemda Konawe.

Sementara itu, atas permintaan sekaligus tantangan warga tersebut, Kery menjelaskan jika dirinya mengapresiasi setiap gagasan kreatif warga. Ia juga memastikan Pemda akan memberikan dukungan untuk gagasan tersebut.

“Karena kita ini Pemerintah, kalau melihat warga sudah berbuat seperti ini, saya kira tidak mungkin Pemda untuk tidak mendukung, pasti kami akan dukung,” tegasnya, disambut tepuk tangan warga dan undangan yang hadir.

Bupati Konawe dua periode ini juga menegaskan, Pemda sebenarnya telah menyiapkan sejumlah program pertanian. Namun sayangnya, kata Kery, warga umumnya bersikap masa bodoh dengan program tersebut.

“Saya sudah sempat keliling di Kolaka untuk melihat produksi pupuk yang katanya bisa memberikan berton-ton hasil, Kita berencana bekerjasama dengan produsen pupuknya,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, Ketua Harian DPD PAN Sultra ini juga langsung menjawab permintaan warga untuk peralatan jonder yang akan digunakan dalam mengolah lahan, untuk membuat kebun percontohan pertanian jagung.

“Untuk jonder, segera dalam waktu dekat ini akan segera dikirimkan untuk dikelola kelompok tani Mandiri Sejahtera,” tegasnya.

Menurunya, apa yang dilakukan kelompk tani Mandiri Sejahtera yang berinisiatif bertani jagung, sejalan dengan program Pemda dan Pemerintah Pusat untuk menurunkan angka kemiskinan, termasuk diantaranya pengangguran di daerah.

Baca Juga :

Untuk itu, lanjutnya, Pemda Konawe mendukung penuh inisiatif warga yang mengembangkan pertanian atau usaha lain secara mandiri, demi untuk meningkatkan harkat dan kesejahteraanya, dan tanpa menunggu program pemerintah.

“Di Konawe, dari 7 ribu pengangguran, saat ini sudah berkurang 5 ribu, karena sudah didorong untuk masuk ke sejumlah perusahaan pertambangan,” jelasnya.

You cannot copy content of this page