Editor : Taya
KENDARI – Memperingati hari jadi ke-6 Maxcell Depo Teknik dan Bangunan Kendari memberikan sejumlah promo hingga hadiah undian utama dua sepeda motor kepada pelanggan.
General Manager Operational, Randy Natanael menjelaskan tawaran promo kepada konsumen dimulai sejak 7-13 Juli 2019 mulai 6 hingga 60 persen pada pukul 09:00 hingga pukul 15:00 setiap hari.
“Kami memberikan diskon kepada pelanggan setiap hari selama 6 jam di dua outlet kami yakni Maxcell By Pass dan Maxcell MT. Haryono,”katanya kepada mediakendari.com, Jumat (5/7/2019).
Untuk kegiatan dalam peringatan hari jadi ke-6 Maxcell yakni senam sehat yang bisa diikuti peserta umum dan karyawan pada 10 Juli. Selain itu juga akan digelar donor darah mulai pukul 09:00 hingga selesai. “Kalau tanggal 12 Juli ada kegiatan Jumat Bersih mulai Maxcell By Pass hingga perempatan eks MTQ Kendari. Ini hanya diikuti oleh karyawan Maxcell saja,” jelasnya.
Sementara untuk acara puncak akan dilaksanakan pada 13 Juli 2019 yang diawali dengan pengundian gebiyar hadiah periode satu (Februari-Juni,red) dengan hadiah utama dua buah sepeda motor, kulkas, televisi, kipas angin dan sejumlah hadiah lainnya.
Baca Juga :
- Revisi KUHAP Dinilai Timbulkan Dualisme
- Polresta Kendari Siap Tindak Tegas Premanisme Berkedok Ormas
- Daftar Calon Formatur Musda Ketua DPD PAN Muna, Muhammad Dadang Diiringi Ratusan Masa
- KSOP Kendari Siapkan Mudik Lebaran 2025 Lebih Nyaman
- Gubernur Sultra Pimpin Upacara HKN, Tekankan Nasionalisme
- Gubernur Sultra Safari Ramadan, Bagikan Ribuan Bantuan
“Pelanggan yang akan diundi ialah pelanggan yang telah menyetorkan kupon undian kepada kami. Nanti jika pelanggan masih kurang beruntung pada periode utama, maka bisa mengikuti periode kedua untuk Juli sampai dengan Desember yang akan diundi kembali pada Januari 2020,”katanya.
Selain itu, kegiatan lain yang akan dilaksanakan adalah Maxcell Good Talent yang dirangkaikan dengan penyerahan penghargaan terhadap customer loyal, supliyer, dan penghargaan kepada media partner.