HEADLINE NEWSKendariMETRO KOTA

Hujan Warnai Upacara Peringatan HUT Sultra ke-55

474
×

Hujan Warnai Upacara Peringatan HUT Sultra ke-55

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sultra Ali Mazi saat memberikan amanat dalam Upacara HUT Sultra. Sabtu, 27/4/2019 (Foto : Rahmat R)/b

Reporter : Rahmat R.

Editor : Kang Upi

KENDARI – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Sulawesi Tenggara (Sultra) ke-55 di Kantor Gubernur Sultra, Sabtu (27/04/2019) diwarnai hujan

Saat upacara dimulai pukul 08.45 Wita ini, cuaca terpantau cerah, namun setelah acara berlangsung hujan deras mulai turun sekitar pukul 09.00 Wita.

Namun, meskipun mengguyur cukup deras, upacara yang terbilang sakral ini tetap berlangsung tanpa terganggu dengan kondisi cuaca. Peserta upacara pun tetap berbaris rapi dengan konsentrasi penuh.

Dalam upacara ini yang dipimpin Gubernur Sultra Ali Mazi yang hadir didampingi istrinya, Agista Ariani Ali Mazi selaku Ketua Penggerak PKK Sultra dengan mengenakan baju adat Buton.

Baca Juga :

Sementara itu, Wakil Gubernur Sultra Lukman Abunawas yang juga didampingi istrinya, Yati Lukman Abunawas, memakai baju adat Tolaki sepasangan berwarna merah maroon.

Selain itu ratusan peserta upacara dari unsur pegawai, Polri dan TNI, turut hadir juga unsur Forkompinda lingkup Sultra, para Kepala OPD lingkup Sultra, Bupati dan Wali Kota se-Sultra, dan para OPD dari 17 kabupaten/kota.(a)


You cannot copy content of this page