HEADLINE NEWSKendariMETRO KOTANEWS

HUT Kota Kendari ke-188, Pemkot Kendari Bakal Launching Pasar Tani

429
Walikota Kendari Sulkarnain Kadir. (Foto : Ruslan/Mediakendari.com)

Reporter : Ruslan

Editor : Kang Upi

KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari bakal melaunching program Pasar Tani, dalam rangkaian pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Kendari ke-188.

Walikota Kendari Sulkarnain Kadir mengatakan, Pasar Tani ini berbentuk yaitu fisik dan online, yang dibuat untuk menjembatani petani dan pasar sehingga hasil panen dapat diserap masyarakat, serta dunia usaha dengan harga yang tepat.

“Jadi Pasar Tani akan memanfaatkan teknologi digital. Dengan program ini petani yang telah panen bisa menginfokan hasil panennya ke pasar sehingga bisa segera diserap langsung oleh konsumen,” jelanya pada mediakendari.com, Selasa, (23/4/2019).

Menurutnya, kerap terjadi pada petani ketika panen namun hasilnya tidak laku karena bertemu dengan pasar yang pas. Padahal, dunia usaha membutuh produksi dari para petani dan siap untuk menyerap.

“Potensi pertanian di Kota Kendari sebenarnya cukup menjanjikan apabila dikelola dengan baik oleh karena itu munculah ide untuk melaksanakan Pasar Tani yang merupakan program pemerintah pusat,” pungkasnya. (B)

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version