KENDARI – Pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra terpilih, Ali Mazi dan Lukman Abunawas (AMAN) resmi memperkenalkan Tim Transisi yang mereka bentuk.
Lukman Abunawas yang juga berperan sebagai Ketua Dewan Pembina Tim Transisi tersebut mengatakan, tim tersebut tersebut kesepatan bersama oleh pasangan AMAN dan seluruh tim dan relawan
“Semua ini kita bentuk demi singkronisasi terkait pembahasan visi-misi AMAN kedepannya,” ungkapmya dalam acara konferensi pers di Grand Clarion Hotel Kendari, Kamis (19/07/2018).
Ia membeberkan, Tim Transisi itu mewakili elemen masyarakat di Sultra baik dari daratan maupun kepulauan.
Intinya tugas utama tim ini adalah untuk membahas singkronisasi visi dan misi yang tercantum dalam janji kampanye Ali Mazi dan Lukman Abunawas yang bakal diusulkan pada APBDP 2018 dan APBD 2018 dan RPJMD.
Adapun struktur kepengurusan Tim Transisi AMAN adalah sebagai berikut. Ketua Dewan Penasehat, Lukman Abunawas Wakil Ketua Ruksamin serta Anggota Anton dan Christian Batara Pandin.
Ketua Koordinator Deputi, La ode Suryono Deputi H. Eka Suaub , La ode Hasid Pedana, Hikmat Ilham Anshar, H. Om Ila Ladamai, Asrun Lio ,Irianto Ibrahim , Mulidin, HM Faisal, Laimu, M. Tahir Lakimi serta Albert Widya Arung Raya.