DaerahKONAWE UTARANEWS

Ini Dua Kandidat Pendamping Ruksamin di Pilkada Konut

679
Ruksamin (tengah) diapit oleh Abu Haera (kanan) dan Samir (kiri) saat pengukuhan pemuda Ruksamin di Kecamatan Molawe, Sabtu malam 7 Maret 2020. Foto : MEDIAKENDARI.com/Mumun
Ruksamin (tengah) diapit oleh Abu Haera (kanan) dan Samir (kiri) saat pengukuhan pemuda Ruksamin di Kecamatan Molawe, Sabtu malam 7 Maret 2020. Foto : MEDIAKENDARI.com/Mumun

Reporter: Mumun – Editor: La Ode Adnan Irham

WANGGUDU – Teka-teki siapa yang akan mendampingi calon bupati petahana Ruksamin, di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra) September 2020 nanti mulai mencuat.

Samir dan Abu Haera disebut-sebut merupakan figur kuat yang akan mendampingi sang petahana di pilkada Bumi Oheo kali ini. Jika dilihat, keduanya merupakan tokoh yang dianggap layak bersanding dengan Ketua DPW PBB Sultra itu.

Samir yang menjabat Ketua Partai Hanura di Bumi Oheo, merupakan tokoh muda yang teruji dan tak diragukan lagi. Berasal dari Kecamatan Wiwirano telah membuktikan eksistensinya dalam dunia politik, terbukti mampu duduk di kursi DPRD Konut tiga periode.

Sedangkan Abu Haera tokoh masyarakat yang memiliki pengalaman tebal di birokrasi. Pernah menjabat Kepala Dinas Pendidikan, Kabag Pemerintahan, Camat dan terakhir sebagai Sekda.

Bahkan dalam kegiatan pengukuhan pengurus pemenangan generasi muda di Desa Bandaeha Kecamatan Molawe, Sabtu malam 7 Maret 2020. Kedua sosok itu tampil berdua dan Ruksamin berada diantara mereka.

Dalam kesempatan itu pula, Ruksamin yang memberikan sambutan, ia memberi sinyal antara Samir atau Abu Haera akan mendampinginya nanti.

Kata Ruksamin, diperiode ke duanya nanti tetap akan menggunakan nama Konasara (Konawe Utara sejahtera dan berdaya saing), meski pasangannya bukan lagi Raup yang pilkada 2015 lalu, Konasara diartikan Konawe Utara Ruksamin-Raup.

“Entah nanti Ruksamin berpasangan dengan Samir atau Ruksamin dengan Abu Haera, namanya akan tetap Konasara,” katanya.

Walau demikian, Ruksamin meminta semua pihak baik Ampera maupun tim pendukung lainnya, selalu mengkampanyekan program pembangunan tanpa menghujat kandidat lain yang akan menjadi lawan dalam kompetisi lima tahunan tersebut.

“Mari kita bekerja dengan baik, jangan mencela dengan tim lawan. Siapa tau mereka belum paham apa yang kita lakukan untuk Konut. Siapa tau mereka belum paham. Nda usah tersinggung ketika mereka menghina Ruksamin. Begitulah petahana. Kalau mau menang harus sabar dan tangguh,” ujarnya.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version