KESEHATANSULTRA

Jalani Rapid Tes Ketiga, Wagub Sultra Negatif Virus Corona

513
Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Tenggara (Sultra) Lukman Abunawas kembali menjalani tes cepat covid-19. Foto: IST

Reporter : Rahmat R.

KENDARI – Setelah melakukan dua kali rapid tes di beberapa bulan lalu, Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Tenggara (Sultra) Lukman Abunawas kembali menjalani tes cepat covid-19 tersebut untuk memastikan kondisi kesehatannya.

“Ketiga ini saya tes setelah tiba dari Jakarta kemarin (Kamis) hasilnya semalam keluar negatif Alhadulilah. Saya bersama Kepala Biro Kerjasam Pak Harmin Ramba baru selesai menjalankan tugas dinas di Jakarta,” terang Lukman Abunawas, di ruang kerjanya, Jumat 12 Juni 2020.

Dengan hasil tes tersebut, maka untuk kondisi kesehatannya dipastikan bebas corona. Hasil ini juga sama dengan hasil dua kali rapid tes yang dilakukan sebelumnya.

Lukman menjelaskan, untuk perjalan tugas yang dilakukannya tersebut yakni melaksanakan koordinasi dengan Biro Kerjasama di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

“Kami juga melalui tahapan protokol kesehatan untuk pencegahan virus corona. Bagi aparat yang ke Jakarta pasti akan di rapid pas tiba di Kendari agar bisa diketahui apakah terhindar atau terindentifikasi ada virus corona,” ujarnya.

Menurutnya, selain dari sisi kesehatan fisik, dirinya juga mengurus surat-surat persyaratan ke luar kota termasuk surat izin keluar masuk Jakarta karena di sana zona merah

“Empat hari di Jakarta dan persyaratan harus memiliki tiket pulang pergi. Ini berlaku bagi semua orang yang keluar atau masuk Jakarta termasuk kami,” terang mantan Bupati Konawe dua periode ini.

Ia juga meminta para Kepala OPD Lingkup Sultra untuk melakukan Rapid Test.

“Saya harapkan agar para kepala opd agar mari bersama-sama melaksnakan rapid tes. Sebelumnya ada beberapa OPD sudah melakukan Repid. Semoga yang belum segera menyusul dan hasilnya negatif semua, ” tandas Lukman.

Reporter : Rahmat R.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version