FEATUREDMUNAPOLITIKSULTRA

Kampanye di Muna, Rusda Mahmud Yakinkan Masyarakat Bisa Majukan Daerah

614

KENDARI – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) nomor urut 3, Rusda Mahmud-LM Sjafei Kahar menggelar pertemuan tatap muka dengan masyarakat sesuai dengan jadwal yang diberikan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sultra, di Kelurahan Napabhalano, Kecamatan Napabhalano, Kabupaten Muna, Selasa (27/02/2018).

Dalam pertemuan tersebut, dihadiri oleh simpatisan dan ratusan warga yang bermukim di wilayah Napabhalano. Tak hanya petinggi partai pengusung dan partai pendukung,  Rusda Mahmud bersama Laode Muhamad Sjafei Kahar juga ditemani dengan tokoh masyarakat setempat.

Ada yang menarik pada pertemuan kali ini karena hadirin yang datang cukup interaktif. Perwakilan tokoh pemuda dan masyarakat memberikan pertanyaan kepada pasangan Rusda-Sjafei.

“Banyaknya pengangguran yang ada di tampo, kira-kira bagaimana solusinya?” tanya perwakilan pemuda kepada Calon Gubernur Sultra.

Pada kesempatan yang sama, Rusda Mahmud menjawab dengan penuh keyakinan.

“Tidak sulit membuat Tampo ini menjadi maju karena banyak potensi (kelautan dan pertanian, red) yang ada disini,” jawab Rusda Mahmud dalam kampanye politiknya.

Lanjut Rusda, tinggal dikembangkan saja pola pikir masyarakatnya dan tugas pasangan Rusda Mahmud – Sjafei Kahar untuk merealisasikannnya.

BACA JUGA: Ini Tiga Langkah Percepatan Pembangunan 212 Ala “Rusda Mahmud”

“Insya Allah kami dirahmati yakin dan percaya Tampo ini akan menjadi daerah dengan perdagangan terbesar di Kabupaten Muna,” sambungnya.

Saling melengkapi, Sjafei Kahar menyambung penjelasan dari Rusda Mahmud mengenai pengalamannya di bidang pertanian dan kelautan.

“Saya ini 26 tahun di dunia pertanian dan kelautan. Insya Allah tau caranya bagaimana mengkembangkannya khususnya Tampo dan di Muna bisa berkembang dari sektor ini. Buton saja saya kembangkan, masa daerah saya di Muna saya tidak kembangkan,” ucap Sjafei.

Pada akhir penyampaiannya, mantan Bupati Buton dua periode ini mengajak hadirin yang datang untuk memilih Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra nomor urut tiga dengan menggunakan bahasa Muna.

“Inodi ini mieno Wuna, amaku maigho we Lemoambo. Ampahi aitu, nomoro 3 ini mewakilino mieno Wuna. Bapa ibu, ane bhe bhasitie mesuano calon, bapa ibu damilimo bhasitie,” tutup Sjafei.[sg_popup id=”20″ event=”onload”][/sg_popup]

Reporter: Hendrik B
Editor: Jubirman

BERITA TERKAIT :

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version