HEADLINE NEWSKendariMETRO KOTANEWS

Kantor Wali Kota Kendari akan Dibangun 9 Lantai

797
×

Kantor Wali Kota Kendari akan Dibangun 9 Lantai

Sebarkan artikel ini
Kantor Wali Kota Kendari. (Sumber Foto : muchlis12201985.wordpress.com)

Redaksi

KENDARI – Kantor Wali Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), bakal direnovasi tahun ini. Rencanannya, kantor tersebut akan dibangun 9 lantai.

Plh Wali Kota Kendari, Nahwa Umar, menjelaskan, pembangunan gedung tahap pertama sudah dianggarkan pada APBD 2019, sebanyak Rp 60 miliar.

“Anggaran tahap pertama itu Rp 60 miliar. Itu bukan total keseluruhan, total anggaranya tergantung volumenya,” jelas Nahwa saat dihubungi mediakendari.com, Jumat malam (16/8/2019).

Nahwa berharap, pembangunan lantai satu gedung Wali Kota Kendari selesei,  ditahun ini, agar, bisa segera digunakan untuk pelayanan publik. “Karena memang, nantinya, lantai satu gedung akan dijadikan pusat pelayanan publik,” katanya.

Saat direnovasi, pusat pelayanan kantor Wali Kota Kendari untuk sementara akan dipindahkan di eks Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) di Kelurahan Benubenua, Kecamatan Kendari Barat.

Menurut Nahwa, saat ini, Pemkot Kendari sudah siap pindah ke gedung sementara, hanya, Pemprov Sultra belum memberi kunci kantor tersebut. Padahal, kata dia, berita acara pinjam pakai sudah kita tanda tangan.

BACA JUGA :

“Saya akan menghadap Gubernur, terkait penggunaan eks Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan sebagai kantor sementara Pemkot Kendari,” lanjutnya.

You cannot copy content of this page