BOMBANASULTRA

Kapolres dan Ibu Bhayangkari Bombana Sambangi Warga Pengidap Tumor di Kampung Baru

822
×

Kapolres dan Ibu Bhayangkari Bombana Sambangi Warga Pengidap Tumor di Kampung Baru

Sebarkan artikel ini
Ketua Ibu Bhayangkari Bombana Ny, Icha Adnan saat memberikan bantuan pada warga kampung baru pengidap tumor, Sabtu 25/5/2019 (Foto:Istimewa)

Reporter : Hasrun

Editor : Kang Upi

RUMBIA – Kapolres Bombana, AKBP Andi Adnan Syafruddin bersama Ketua Bhayangkari Cabang Bombana, Icha Adnan dan sejumlah staf Polres menyambangi Nuraeni (40), Sabtu (25/5/2019).


Nuraeni yang merupakan warga Kampung Baru, Kecamatan Rumbia Tengah yang didiagnosa mengidap tumor ganas.


AKBP Andi Adnan Syafruddin menuturkan, kegiatan tersebut merupakan agenda rutin Polres Bombana sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang kurang mampu di derah.


Menurutnya, anjangsana tersebut dilakukan untuk meringankan beban ibu Nuraeni, sekaligus sebagai kegiatan sosial terhadap warga yang membutuhkan uluran tangan di daerah itu.


“Ini juga untuk meringankan beban Ibu Nuraeni yang sedang menderita sakit tumor, dengan kondisi Ibu Nuraeni keluarga besar Polres Bombana ikut prihatin,” terangnya, Sabtu (25/5/2019).


Kata Adnan, untuk membantu meringankan beban warga Kampung Baru itu, dirinya beserta Ketua Bhayangkari, Icha Adnan memberikan bantuan sejumlah uangkepada Nuraeni.


“Semoga bantuan yang diberikan bisa mengurangi beban biaya pengobatan ibu Nuraeni,” imbuhnya.


Sementara itu, menurut salah seorang keluarga, Ibu Nuraeni sudah pernah dibawa ke rumah sakit untuk menjalani operasi namun karena kondisi fisik yang lemah maka Ibu Nurani dipulangkan dan menjalani perawatan dirumahnya.


Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakapolres Bombana Kompol Muhadi Walam,S.Sos Kabag Ops AKP Laode Agus,S.IP, Kasat Intelkam Iptu Jimi Fernando,SIK, Kasat Lantas Iptu Izak, SH dan kapolsek Rumbia Iptu Muh. Nur Sultan,SH. (B)

You cannot copy content of this page