FEATUREDKendari

Kawal Laporannya, Ishak Ismail Gandeng Dua Pengacara Pusat Sekaligus

514
×

Kawal Laporannya, Ishak Ismail Gandeng Dua Pengacara Pusat Sekaligus

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Kasus dugaan penipuan yang menyeret nama Bupati Kolaka Timur (Koltim), Tony Herbiansyah kini tambah diseriusi oleh Ishak Ismail dengan menggandeng dua pengacara sekaligus.

Ishak Ismail yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Kendari itu menuturkan, digandenganya dua Lawyer dari tingkat pusat merupakan keseriusan dirinya dalam mengawal kasus yang dinilai lambat.

“Pake pengacara lebih bagus, supaya lebih terarah dan cepat selesai,” ujarnya, Selasa (31/7/2018).

Ishak berharap, perselisihan dirinya dengan orang nomor wahid di Koltim itu cepat diselesaikan agar tak ada kecurigaan bahwa terdapat oknum tertentu yang sengaja mengulur kasusnya hingga berlarut-larut.

“Kalau sampai dipenjara mungkin tidak. Tapi saya ingin supaya Tony Herbiansyah mengakuinya,” ungkap Ishak.

Sementara Ishak membeberkan dana yang dikeluarkan senilai Rp 2 Miliar untuk mendanai pencalonannya pada pemilihan bupati.

“Itu belum dengan sewa kantor DPW Nasdem Sultra dan lain-lainnya,” cetusnya.


Reporter: Kardin

You cannot copy content of this page