NEWS

Komunitas Jumat Berkah Kendari Gelar Halal Bihalal Pererat Persaudaraan

536

KENDARI – Komunitas Jumat Berkah Kendari  (KJBK) menggelar halal bihalal dalam rangka mempererat tali persaudaraan antara anggota di Pantai Toronipa, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe, Minggu 29 Mei 2022.

Ketua Panitia KJBK, H Asri mengatakan bahwa kegiatan halal bihalal ini sebagai ajang silaturahim untuk mempererat tali persaudaraan antara para anggota KJBK.

“Kami berharap dengan kegiatan ini dapat membangun kekompakan para anggota sehingga kegiatan-kegiatan yang lebih besar lagi bisa kami selenggarakan,” ucap Asri kepada wartawan MEDIAKENDARI.COM saat ditemui usai kegiatan.

Baca Juga : PJ Bupati Muna Barat : Berhenti Berpolemik Isu Putra Daerah 

Ia juga mengatakan, kegiatan halal bihalal yang diselenggarakan ini membutuhkan waktu yang cukup lama sekitar dua Minggu. Bukan hanya itu, pihak komunitas juga setiap hari Jumat membagi-bagikan sembako kepada masyarakat.

“Persiapan kami sekitar dua Minggu. Sumber anggarannya murni dari para anggota yang dikumpulkan,” katanya.

Asri juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota dan masyarakat yang telah hadir dan menyukseskan kegiatan tersebut.

“Kami berharap komunitas KJBK ini dapat diterima oleh masyarakat dan hubungan antara anggota terus terjalin,” pungkasnya.

 

Reporter : Hendrik Komantobuano

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version