DaerahKONAWE SELATAN

Kondisi Membaik, PDP Asal Bombana Bakal Dipulangkan

293
×

Kondisi Membaik, PDP Asal Bombana Bakal Dipulangkan

Sebarkan artikel ini
Direktur BLUD RS Konsel, dr. Boni Lambang Pramana (Kiri) bersama Jubir Gugus tugas percepatan penaganan covid-19 (kanan) saat menggelar konfrensi pers beberapa pekan lalu.

Reporter: Erlin

ANDOOLO – Kondisi pasien dalam pengawasan (PDP) asal Kabupaten Bombana yang dirawat di Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit Konawe Selatan (Konsel), mulai mengalami perubahan kondisi tubuh alias membaik.

Direktur Umum (Dirut) RSU Konsel, dr. Boni Lambang Pramana menjelaskan, PDP asal Bombana yang dirujuk di RSU Konsel beberapa pekan lalu akan dipulangkan.

“Keadaan umum stabil dan rencananya pasien PDP usia 19 tahun, hari ini akan dipulangkan,” terang Boni saat dikonfirmasi melalui whatsAppnya, Kamis 30 April 2020.

Lanjut Boni, hasil swab test pasien tersebut telah keluar dan hasilnya negatif.

Sementara PDP asal angata usia 20 tahun yang dirujuk ke RSU Konsel pada tanggal 23 April 2020, status pasien naik menjadi PDP. Pasien dilakukan pemeriksaan swab tenggorokan pada tgl 25 april 2020 di RSUD konsel dan sampel dikirim ke labkesda Makassar,” paparnya.

Tambah Boni, Kondisi pasien positif saat ini cukup stabil dirawat dan masih rawat di RSU Konsel.

You cannot copy content of this page