BREAKING NEWSKONAWE

KPU Konawe Resmi Umumkan 3 Pasang Calon Bupati Konawe dan Calon Wakil Bupati 2024 Hasil Undian, Paslon Hadir No Urut 3

5203
×

KPU Konawe Resmi Umumkan 3 Pasang Calon Bupati Konawe dan Calon Wakil Bupati 2024 Hasil Undian, Paslon Hadir No Urut 3

Sebarkan artikel ini

KONAWE, mediakendari.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konawe menggelar rapat pleno terbuka untuk pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe tahun 2024.

Acara kegiatan tersebut berlangsung meriah di kantor KPU Konawe, dan dihadiri oleh seluruh pasangan calon, Forkopimda,perwakilan partai politik, dan simpatisan.Sabtu,( 23/09/2024 ).

Dalam rapat pleno ini, KPU secara resmi mengundi dan menetapkan nomor urut para pasangan calon yang akan bertarung dalam Pemilihan Bupati Konawe 2024. Masing-masing pasangan calon terlihat antusias menanti hasil pengundian nomor urut yang nantinya akan digunakan sebagai identitas dalam kampanye dan surat suara.

Ketua KPU Konawe, Wike, menjelaskan bahwa proses pengundian dilakukan secara transparan dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Pengundian nomor urut ini merupakan tahapan penting dalam proses pemilihan. Kami pastikan semuanya berjalan dengan adil dan terbuka,” ujar Wike.

Setelah pengundian, masing-masing pasangan calon menyampaikan pernyataan dan harapan mereka, serta meminta dukungan dari masyarakat Konawe. Tahapan selanjutnya adalah masa kampanye, di mana para calon akan bersaing untuk menarik simpati pemilih.

Dalam pencabutan nomor urut 1 pasangan calon Bupati konawe dan wakil bupati konawe Yusran Akbar dan Samsul Ibrahim, sedangkan nomor urut 2 pasangan calon bupati dan wakil bupati konawe Rusdianto dan Fachri Pahlevi Konggoasa dan nomor urut 3 Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Konawe Harmin Ramba Dan Ibu Dessy Indah Rachmat.

Nomor 1 : YA-SYAM
Nomor 2 : RD-FPK
Nomor 3 HADIR

You cannot copy content of this page