KendariKESEHATAN

Kunjungi Kendari, Mendagri Bakal Tinjau Gedung Isolasi Covid-19 di Eks SMA Angkasa

335
×

Kunjungi Kendari, Mendagri Bakal Tinjau Gedung Isolasi Covid-19 di Eks SMA Angkasa

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinas Cipta Karya Bina Kondtruksi dan Tata Ruang
Kepala Dinas Cipta Karya Bina Kontruksi dan Tata Ruang Sultra, Fahri Yamsul Bersama Plt Boro Pembangunan Sultra H. Belli saat mengcek kesiapan gedung isolasi di Eks SMA Angkasa. (Foto: Rahmat R)

Reporter : Rahmat R.

KENDARI – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian pada Kamis Besok, 9 Juli 2020 bakal berkunjung ke Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk beberapa agenda diantaranya menghadiri rapat koordinasi penyelenggaraan pilkada serentak dan dijadwalkan mengunjungi lokasi pembangunan gedung Covid-19 di Eks SMA Angkasa yang berada di Kecamatan Ranomeeto Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).

Hal ini sebagaimana diungkapkan Kepala Dinas Cipta Karya Bina Kontruksi dan Tata Ruang Sultra, Fahri. kata dia, pihaknya telah melakukan banyak persiapan untuk menyambut Mendagri walaupun cuaca tidak bersahabat.

“Saat ini kami sudah siap dikunjungi Mendagri. Dengan persiapan dan kondisi yang ada. Kami tidak bisa pungkiri memang hujan sangat mengganggu, ” ucap Fahri di Kendari, Rabu 8 Juli 2020.

Pahri menyebut, untuk jalan masuk ke dalam gedung masih dalam tahap finalisasi namun untuk kunjungan itu pihaknya akan berbuat maksimal. “Akses masuknya tapi kita coba atasi dengan paving block. Kita akan maksimalkan semua,” ujarnya.

Ia membeberkan kabarnya Mendagri akan singgah melakukan pengecekan lokasi pembangunan gedung Covid-19 pukul pukul 11.45 WITA sekitar 15 menit. “Beliau akan singgah sebelum ke Bandara Haluoleo,” imbuhnya.

Fahri menambahkan gedung Covid-19 tersebut merupakan bukti keseriusan Gubernur Sultra mengatasi virus mematikan tersebut di Sultra.

“Saat ini presentase pembangunan sudah 90 persen. Ruang isolasi sudah pemasangan hepafilter. Di sana terdiri dari 17 gedung, yang di dalamnya ada 130 kamar, ” terangnya.

Untuk persiapan kunjungan Mendagri telah ditinjau oleh Asisten III Setda Sultra, Suharno dan Kepala Dinas Cipta Karya Bina Kontruksi dan Tata Ruang Sultra, Fahri Yamsul serta Plt Karo Pembangunan Setda Sultra, H. Belli. (b).

You cannot copy content of this page