SULTRA

Kuota Dikurangi, 944 Pendaftar IPDN di Sultra Berebut Jatah Kursi

3183
×

Kuota Dikurangi, 944 Pendaftar IPDN di Sultra Berebut Jatah Kursi

Sebarkan artikel ini
ilustrasi: Kampus IPDN

Reporter : Rahmat R.

KENDARI – Sebanyak 944 pendaftar calon praja di Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) bakal berebut kursi, karena jatah yang diberikan Kemendagri hanya untuk 39 orang.

Jumlah kuota tersebut sebagaimana diumumkan dalam surat bernomor: 810/684/IPDN tentang pembukaan pendaftaran IPDN di 34 provinsi dengan jumlah kuota total 1.200 orang.

Kepala BKD Sultra, La Ode Mustari menjelaskan, jumlah pendaftar IPDN di Sultra meningkat tiap tahunnya. Namun, akibat pandemi jatah kursinya dikurangi dari 55 orang menjadi 39 orang.

“Sebenarnya dari tahun ke tahun animo masyarakat meningkat terus. Tetapi tahun ini kuotanya berkurang,” kata La Ode Mustari di Kantor BKD Sultra, Selasa 23 Juni 2020.

Mantan Karo Ekonomi Setda Sultra ini menuturkan, untuk pendaftaran masuk di kampus kedinasan tersebut dilakukan secara online. Dan telah ditutup mulai hari ini, Rabu, 23 Juni 2020.

“Penutupan pendaftaran secara online hari ini pukul 12 malam, maka ada kemungkinan bertambah. Data terakhir, Senin 22 Juni itu sebanyak 944. Kita bahkan prediksi sampe seribu lebih pendaftar,” pungkasnya.

You cannot copy content of this page