HEADLINE NEWSPENDIDIKAN

Lantik Pengurus BEM UHO Periode 2019-2020, WR 3 Janjikan Sekretariat

2264
×

Lantik Pengurus BEM UHO Periode 2019-2020, WR 3 Janjikan Sekretariat

Sebarkan artikel ini
Foto Bersama Pengurus BEM UHO dan Birokrasi Kampus UHO

Reporter : Ridho

Editor : Kang Upi

KENDARI – Pengurus Badan Eksekutif Mahasisa (BEM) Universitas Halu Oleo (UHO) resmi dilantik. Pasangan Macho dan Gustina Wulandari resmi melanjutkan estafet kepemimpinan BEM UHO sebagai Ketua dan Wakil Ketua Periode 2019-2020.

Pelantikan yang digelar di Aula Pascasarjana UHO, Kamis (28/2/2019) berlangsung hikmat. Wakil Rektor 3 UHO Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Nur Arafah, memimpin sekaligus mengambil sumpah Ketua dan Wakil Ketua serta seluruh pengurus BEM UHO.

Baca Juga : Mahasiswa UHO Didorong Jadi Wirausahawan di Era Revolusi Industri 4.0

Dalam sambutannya, Dr. Nur Arafah berpesan agar BEM UHO dapat berjalan dengan baik selama masa periode kepengurusan ini, juga agar senantiasa menjaga nama baik UHO.

Ia juga menyampaikan bahwa dirinya akan segera berkoordinasi dengan Kepala Sub Bagian untuk pengadaan Sekretariat BEM dan MPM UHO.

“Jadi, saya akan kordinasi dengan Kasubag untuk segera menyiapkan sekretariat bagi BEM dan MPM,” ungkapnya.

Baca Juga : Wisuda Sarjana, Rektor UHO Minta Alumni Jadi Agen Perubahan Bangsa

Sementara itu, Ketua BEM UHO, Macho meminta seluruh pengurus BEM yang baru dilantik dapat mendedikasikan diri untuk dapat menjalankan lembaga bersama-sama.

“Kami mengharapkan agar seluruh pengurus dapat mendedikasikan diri dalam kelembagaan, dan senantiasa dapat selalu menjaga nama baik Universitas Halu Oleo,” pungkasnya. (A)


You cannot copy content of this page