KONAWENEWS

Mantan Camat Uepai Habibi Sebut Selama Kepemimpinan Harmin Ramba Gaji ASN dan Honor Aparat Tidak Pernah Terlambat

990
×

Mantan Camat Uepai Habibi Sebut Selama Kepemimpinan Harmin Ramba Gaji ASN dan Honor Aparat Tidak Pernah Terlambat

Sebarkan artikel ini

KONAWE, mediakendari.com – Bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe Harmin Ramba – Dessy Indah Rachmat bersilaturahmi di Kecamatan Lambuya, Kabupaten Konawe, Jumat (14/9/2024) malam.

 

Kehadiran pasangan berakronim HADIR langsung disambut meriah ribuan warga dan sejumlah tokoh masyarakat Asaki Raya.

 

Salah satu tokoh masyarakat yang hadir Habibi mengungkapkan pasangan ini paling ideal memimpin dan memperbaiki Konawe.

 

Ia menyebutkan selama menjadi Pj Bupati Konawe, Harmin Ramba berhasil menyelesaikan segala persoalan yang ditinggalkan oleh pemerintahan sebelumnya.

 

“Sebelum pak Harmin masuk pegawai gajian nanti tanggal tua, Honor aparat di utang sampai 6 bulan bahkan 1 tahun. Namun sejak pak harmin masuk gaji ASN paling lambat tanggal 3 sudah masuk direk masing-masing pegawai. Dan gaji aparat desa selalu dibayarkan tiap 2 bukan, ini fakta dan kenyataan yang sangat dirasakan oleh masyarakat,” ujar Habibi.

 

Mantan camat Uepai ini bilang, Harmin Ramba mampu menyelesaikan persoalan ganti rugi tanaman tumbuh di Routa. Persoalan lahan di tamesandi Harmin Ramba betul-betul menunjukkan jiwa kepemimpinan, tidak memihak dan memperhatikan azas keadilan kedua belah pihak.

 

Persoalan lahan di bandung Ameroro dituntaskan, dan yang paling penting adalah Harmin Ramba mampu menghadirkan kestabilan ekonomi dengan melakukan operasi pasar setiap pekan.

 

“Kalau mau Konawe maju, merekalah pilihan terbaik. Tujuan dan arah pembangunan mereka jelas, kita sudah pernah liat dan rasakan,” tegasnya.

 

Sementara itu Irpan salah satu tokoh pemuda Lambuya menyebutkan pasca salah satu tokoh masyarakat Lambuya tak maju di Pilkada Konawe maka Asaki Raya akan bersatu mendukung pasangan HADIR karena Ibu Dessy Indah Rahmat adalah identitas Asaki Raya.

 

“Pasca pak ira tidak lagi maju, maka kami sudah jelas akan bersatu mendukung ibu Dessy (HADIR). Ibu Dessy adalah identitas kami, tidak akan kami biarkan beliau berjuang sendiri,” ucapnya.

 

Perihal keberadaan Irawan Laliasa di paslon lain, Irpan bilang itu menjadi pilihan politiknya. Namun sebagai orang tua yang memperjuangkan wilayah Asaki Raya seharusnya lebih bijaksana, dan melihat mana keluarga dan mana kepentingan politik.

 

“Ibu Dessy ini keluarga, kadernya seharusnya dia berdiri di belakang ibu Dessy. Identitas Lambuya ada sama ibu Dessy kalau bukan kami yang bantu siapa lagi,” ungkapnya.

 

Pasangan Harmin Ramba dan Dessy indah Rahmat merupakan satu-satunya pasangan calon kepala daerah yang mewakili perempuan (Dessy Indah Rahmat).

 

Pasangan ini juga merupakan satu-satunya pasangan yang berlatar belakang birokrasi. Dan pasangan ini satu-satunya pasangan yang mendapatkan dukungan langsung dari presiden terpilih Prabowo Subianto.

 

Laporan : Redaksi

You cannot copy content of this page