NEWS

Monianse : RSUD Baubau Harus Jadi Rujukan dengan Pelayanan Unggul

829
Plt Walikota Baubau, La Ode Ahmad Monianse

BAUBAU – Pelaksana tugas (Plt.) Wali Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Ahmad Monianse menginginkan agar rumah sakit umum daerah (RSUD) Kota Baubau menjadi RS rujukan dengan pelayanan unggul khususnya di Jazirah Kepulauan Buton (Kepton).

Ia berharap hal itu bisa terwujud sebelum masa tugasnya berakhir di tahun 2023 mendatang.

“Agar apa yang terlah dibangun selama ini dapat memiliki asas manfaat, bukan hanya menjadi monumen belaka. Di mana, untuk mewujudkan hal tersebut dibutuhkan keseriusan serta kolaborasi dari semua pihak, khususnya para dokter dan tenaga kesehatan,” ungkap La Ode Ahmad Monianse dalam keterangannya ditulis Rabu, 18 Mei 2022.

Ia menyebut, RSUD Baubau mempunyai keunggulan yang didukung dengan peningkatan pada poli-poli tertentu, seperti Poli Dalam, Poli Jantung dan Poli Paru.

Baca Juga : Polresta Kendari Ringkus Komplotan Pelaku Pembusuran yang Resahkan Masyarakat

Politisi PDIP itu merasa dengan ada sarana prasana itu RSUD Baubau tidak sekedar menjadi RS yang besar. Namun, mampu memberikan pelayanan terbaik sebagaimana standar pelayanan yang diharapkan.

Ia menegaskan dalam beberapa hari ke depan, Kota Baubau akan melaksanakan sebuah event besar yaitu puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Sultra yang Ke-58. Untuk mengantisipasi hal-hal yang bersifat emergency pihaknya mengimbau agar RSUD dan fasilitas kesehatan lainnya selalu bersiaga.

“Tanggal 22 sampai 28 Mei ini kota kita akan menjadi tuan rumah dalam kegiatan halo Sultra sebagai puncak peringatan HUT Sultra. Dan ini akan dihadiri oleh kurang lebih 2000 atau 3000 tamu. Olehnya itu rumah sakit harus disiagakan. Jangan sampai ada hal-hal yang sifatnya emergency dan rumah sakit kita tidak memberikan pelayanan yang maksimal. Maka ini akan menjadi catatan tersendiri buat kota kita,” tandasnya.

Penulis : Ardilan

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version